Bukannya Untung Malah Buntung, Berikut 5 Brand Kuliner Artis yang Bangkrut, Termasuk Milik Seorang Chef Lho! 

- 24 Mei 2022, 14:30 WIB
Ilustrasi kafe
Ilustrasi kafe /Pixabay/ islandworks
 
GALAJABAR - Kepopuleran para artis kini dimanfaatkan untuk membuat bisnis.
Diketahui, saat ini banyak artis yang melebarkan sayapnya ke dunia bisnis sebagai pekerjaan sampingan.
 
Namun ternyata, kepopuleran para artis ini tidak menjamin usaha mereka sukses. Para selebritis pun mengalami masa naik turun dalam dunia bisnis.
 
Bahkan tak menutup kemungkinan sejumlah artis ini malah mengalami kebangkrutan.
 
Lantas, siapa sajakah artis yang mengalami kebangkrutan saat berbisnis? Berikut ulasannya:
 
 
1. Princess Cake by Syahrini
 
Sempat viral beberapa tahun yang lalu, Princess Cake milik Syahrini pernah digadang-gadang sebagai oleh-oleh wajib saat berkunjung ke Bogor dan Bandung.
 
Bahkan, bisnis yang satu ini cenderung sangat sukses jika dibandingkan dengan kebanyakan bisnis artis lainnya. Namun, tahun 2019, akun resmi Princess Cake tampak tak lagi aktif sehingga banyak orang menduga bahwa toko ini sudah bangkrut.
 
2. Bakmi RN by Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
 
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pernah membuka usaha kuliner mereka dengan brand Bakmi RN. Meski daya tariknya terbilang bagus dan rasanya juga enak, Bakmi RN pada akhirnya harus gulung tikar juga.
 
Beberapa gerainya di berbagai kota juga sudah berhenti beroperasi. Padahal kedua artis ini terkenal luas di Indonesia, tapi ternyata nama besar tak bisa menjaminnya.
 
 
3. Roti Mama Nia by Nia Ramadhani
 
Roti Mama Nia produksi Nia Ramadhani sempat mendapat ulasan pedas dari food influencer yang langsung berimbas pada bisnis kuliner istri Ardi Bakrie tersebut. Harga roti Nia dinilai terlampau mahal untuk kualitas rasa yang diberikan tidak sebanding.
 
4. Kuenya Ayu by Ayu Ting Ting
 
Kuenya Ayu hanya mampu bertahan selama satu tahun. Beberapa outlet toko kue milik pedangdut itu diketahui kini sudah tutup. Kini akun Instagram resmi Kuenya Ayu pun sudah tidak aktif lagi.
 
5. Restoran Correlate by Chef Juna
 
Hampir semua orang tahu bagaimana aksi chef ini ketika sedang menjadi juri program masak. Ternyata chef Juna tidak bisa membuat bisnis kulinernya terus berjalan lancar.
 
 
Restoran Correlate miliknya tetap bangkrut karena kurang peminat. Restoran dengan masakan khas Jepang ini tidak ada perkembangan positif setelah berjalan satu tahun.***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x