Ini Cerita Aming yang Putuskan Untuk Hijrah dan Ubah Penampilan

- 10 April 2023, 07:04 WIB
Penampilan Aming berubah menjadi lebih baik. / Tangkap layar TRANS TV Official
Penampilan Aming berubah menjadi lebih baik. / Tangkap layar TRANS TV Official /



GALAJABAR - Publik dihebohkan dengan penampilan komedian Aming yang terkenal berpenampilan seperti seorang perempuan sekarang penampilan dia berubah menjadi  sosok dengan penampilan pria yang utuh.

Aming terlihat menggunakan koko berwarna putih dan berpeci dalam sebuah unggahan di media sosial sehingga membuat penampilannya jauh lebih
religius dari sebelumnya.

Dimana Aming memutuskan untuk berhijrah dengan merubah total seluruh penampilannya yang dulu dikenal sebagai icon seorang laki-laki yang selalu berbusana perempuan.

Baca Juga: Wagub Uu Minta Istri Dorong Suaminya Jangan Malas Masalan Meski di Bulan Puasa

Aming mengungkap proses hijrahnya itu berproses dan semua doa-doa baik akan terus di Amin kan.

"Namanya proses dimana hijrah itu hanya diri sendiri yang merasakan walaupun jujur aja agak sedikit khawatir juga dengan komentar netizen tetapi tiap orang punya prinsip sendiri," ungkap Aming dikutip GALAJABAR dari kanal YouTube Trans Tv Official pada Minggu, 9 April 2023.

Aming menambahkan dengan penampilan baru yang dia pilih sekarang membuat hatinya jauh lebih tenang dan dalam beribadah pun semakin dimantapkan dan ditingkatkan.

"Alhamdulillah jujur aja semakin bertambah usia pasti ibadah lebih berat tetapi aku jalani aja dulu dan memang jauh lebih tenang," jelas Aming.

Aming mendapatkan pelajaran dari masa lalunya bahwa dia sangat berterima kasih kepada dirinya sendiri yang bisa terus bertahan dalam hidup dan berusaha untuk menjadi lebih baik.

Para netizen banyak yang mendukung keputusan Aming untuk berhijrah dan mendoakan  yang terbaik agar dia selalu istiqomah.

"Masya Allah luar biasa Aming, Aming berusaha menutupi hijrahnya dengan cara ngelucu, semoga selalu istiqomah ya Aming," kata Pecinta Sholawat.

"Ga pernah nyangka Aming bisa seganteng dan berkharisma ini, semoga dapat jodoh terbaik dan sholehah," kata Kristal Keabadian.

Baca Juga: Kenang Spirit Seorang Ibu, Kang Dedi Undang Masyarakat Datang ke Lembur Pakuan Subang Senin Malam Ini

"Masya Allah Tabarakallah ikut senang dan semoga Kak Aming istiqomah dalam berhijrah menuju manusia yang lebih baik lagi," kata Nisya Aiswana.

"Alhamdulillah Kang Aming dikit-dikit mulai hijrah ya semoga cepat dapat jodoh lagi," kata Kz.

"Semoga Ka Aming setelah  berhijrah mendapatkan pendamping hidup yang sholehah dan semoga lagi hijrah Ka Aming seterusnya sampai akhir hayatnya Ka Aming," kata Nungtr.***

Editor: Ryan Pratama

Sumber: TRANS TV Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x