Singel Lagu dan Musik Video Group Vokal Anak Ananda Voice 5 Berjudul 'Apa Ini Apa Itu' Sudah Rilis

- 24 Desember 2023, 08:00 WIB
Grup Vokal Ananda Voice 5 bersama Aditya Gumay
Grup Vokal Ananda Voice 5 bersama Aditya Gumay /Dok. Devira/

Saat ini karya dari Ananda Voice 5 sudah tersedia di berbagai platform layanan streaming , seperti Spotify, Apple Music, Deezer, iTunes, Youtube, Dll.

Ananda Voice 5 sendiri merupakan grup musik anak yang berada dalam naungan Sanggar Ananda Kawula Muda, yang di kenal sukses membesarkan nama Musisi, Aktris, hingga Presenter seperti Ruben Onsu, Indra Bekti, Olga Saputra, Prilly Latuconsina, Jessica Mila, dan Okky Lukman.

Baca Juga: Blackbox Holiday Multiverse, Kotak Instalasi Seni Digital Menakjubkan Hadir di Bandung

Personel Ananda Voice 5 

Grup vocal Ananda Voice 5 sendiri terdiri dari lima personil berbakat  yang terdiri dari 5 anak perempuan cantik dengan suara merdu sebagai berikut :

Brigitta Lovely Olivia, berusia 7 tahun dan memiliki beberapa pengalaman pernah merilis beberapa single lagu.

Kaisa Asraya, berusia 7 tahun dan memiliki pengalaman di bidang bernyanyi yaitu merilis lagu berjudul “Si Jago” (Vocal Group Senandung Pelangi Gen 4 – 2023) dan Solo Single berjudul “Bahagia di Sekolah” (Senada Digital – 2023. 

Bunga Shaqilla Harko, berusia 7 tahun dan memiliki pengalaman pernah mengikuti concert di Purwacaraka. 

Aldena Mufidah Ruslan, berusia 7 tahun dan memiliki hobi bernyanyi, dancing, dan modelling. Gadis ini memiliki pengalaman pernah mengikuti event fashion show dan dance.

Baca Juga: Jangan Lewatkan! Eiger Gelar Program Promo Akhir Tahun 2023 di Seluruh Indonesia, Diskon Sampai 50%

Salsabila Humaira Husein, berusia 7 tahun dan memiliki pengalaman pernah menyanyi di Festival Musik & Budaya Anak Indonesia di Jakarta International Stadium (2023). Humaira juga memiliki hobi bernyanyi, dancing, modelling, drawing, dan gaming.

Halaman:

Editor: Lina Lutan

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x