Soroti Arab Saudi yang Gelar Pesta Besar-besaran hingga Datangkan Pitbull, Begini Menurut Tokoh NU...

- 25 Oktober 2021, 17:00 WIB
Tokoh NU Umar Hasibuan
Tokoh NU Umar Hasibuan /Twitter @umar_hasibuan



GALAJABAR - Baru-baru ini, tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau yang akrab disapa Gus Umar turut menyoroti perihal acara besar-besaran yang digelar di Riyadh, Arab Saudi.

Melalui akun Twitter @UmarHasibuann75, tokoh NU tersebut menyoroti acara besar-besaran tersebut yang mendatangkan rapper Pitbull.

Dalam unggahannya, Gus Umar  menyayangkan pesta besar-besaran yang diadakan di Arab Saudi tersebut yang bertepatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Rachel Vennya Mangkir dari Panggilan Polisi Terkait Pemeriksaan Pelat Mobil, Begini Alasannya!

"Di bulan Maulid Nabi Muhammad SAW malah ada konser pitbull di Saudi," ujarnya dilansir Galajabar dari akun Twitter @UmarHasibuann75 pada Senin, 25 Oktober 2021.

Lebih jauh, Gus Umar juga turut menyinggung soal aksi Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman Al Saud (MBS).

Dalam unggahan yang sama, Gus Umar menyebut bahwa sikap dan tindakan Pangeran MBS tersebut membuat dirinya mengusap dada.

Baca Juga: 5 Olahraga yang Mampu Mengecilkan Perut Buncit, Cukup Lakukan 10 Menit Per Hari!

Terlebih, usai melihat pesta besar-besaran yang digelar di bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW.

"Pangeran MBS bikin kita ngusap dada krn kelakuan dia spt ini," ucapnya.

Tak berhenti di situ, Gus Umar mengatakan bahwa aksi Pangeran MBS yang menggelar pesta besar-besaran tersebut membuat dirinya merasa hancur.

Pasalnya, pesta besar-besaran yang digelar di Arab Saudi tersebut bertepatan dengan bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Sudah Kantongi Dukungan 40.000 KTP, Tokoh Pendidikan KBB Ini Maju di Pilkada 2024

"Hancur" terangnya.

Perlu diketahui, sebelumnya Arab Saudi menggelar Riyadh Season sejak Rabu, 20 Oktober 2021 lalu.

Dalam acara tersebut, turis dan penduduk diizinkan untuk berpesta dalam acara festival seni budaya yang diselenggarakan oleh General Entertainment Authority itu.

Acara Riyadh Season ini dibagi dalam 14 zona tematik, seperti pusat makanan dan keluarga Boulevard Riyadh City, distrik perbelanjaan mewah Via Riyadh, pusat budaya Khalooha, dan masih banyak zona lainnya.

Baca Juga: Waspada! Tidak Hanya Jus, 4 Makanan Sehat Ini Justru Dapat Mengintai Kesehatan Anda

Namun, acara yang paling ditunggu oleh para pengunjung adalah konser yang menghadirkan musisi dan artis ternama dari lokal dan internasional.

Salah satu yang paling menghebohkan adalah kedatangan Pitbull yang berhasil menggemparkan panggung Boulevard Riyadh City.

Tak hanya konser, para pengunjung yang senang berpesta juga akan dimanjakan dengan adanya festival musik Soundstorm.

Baca Juga: Tak Disangka! Ternyata Menangis Memiliki Segudang Manfaat, Menghilangkan Zat Beracun hingga Membakar Kalori

Pengisi acara festival musik ini di antaranya adalah Tiesto, Steve Aoki, Dj Snake, Deadmau5, hingga Jeff Mills.***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x