Bus Jemaah Umroh Terbakar, 20 Orang Tewas, Kemenlu Sebut Tak Ada Jemaah Umroh asal Indonesia di Bus Itu

- 29 Maret 2023, 08:43 WIB
Kecelakaan bis pengangkut jemaah umrah di wilayah Aqaba Shaar, Provinsi Ashir, Arab Saudi, Senin (27/3/2023). (Foto:Istimewa)
Kecelakaan bis pengangkut jemaah umrah di wilayah Aqaba Shaar, Provinsi Ashir, Arab Saudi, Senin (27/3/2023). (Foto:Istimewa) /

GALAJABAR - Kecelakaan maut terjadi pada bus pengangkut jemaah umrah di Arab Saudi, sedikitnya 20 jemaah haji meninggal dunia.

Dalam peristiwa kecelakaan tersebut bus diduga mengalami rem blong dan menabrak pembatas jalan hingga terjungkal dan terbakar.

Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha menyatakana kecelakaan bus pengangkut jemaah umrah di Arab Saudi pada Senin 27 Maret 2023 tersebut dipastikan tidak menyebabkan korban kalangan WNI.

Baca Juga: Gunung Anak Krakatau Kembali Meletus Lagi Pada Rabu Dinihari

“Sesuai komunikasi antara KJRI (Konsulat Jenderal RI) Jeddah dengan pihak RS Ashir Central Hospital (RS rujukan korban kecelakaan). Hasilnya tidak ada WNI yang menjadi korban pada kecelakaan dimaksud,” kata Judha dalam keterangan resmi yang diterima awak media.

Adapun kecelakaan bus di wilayah Aqaba Shaar, Provinsi Ashir itu, disebabkan kerusakan rem. Kecelakaan juga mengakibatkan korban luka-luka dan meninggal dunia.

“Informasi yang diperoleh melalui media resmi Saudi Al Ekhbariya menyatakan bahwa kecelakaan disebabkan karena kerusakan rem. Telah mengakibatkan 20 orang meninggal dunia dan 29 orang luka-luka,” ujar Judha.

Media lokal melaporkan kecelakaan itu terjadi di jalan Aqabat Shaar sepanjang 14 kilometer di Provinsi Ashir, saat sedang dalam perjalanan dari Khamis Mushait ke Abha.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x