Pemprov Jabar Berharap Sekolah Sentra Vaksinasi

- 25 Oktober 2021, 11:00 WIB
GubernurJawa Barat, Ridwan Kamil saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di SMA Negeri 3 Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu 23 Oktober 2021.
GubernurJawa Barat, Ridwan Kamil saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di SMA Negeri 3 Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu 23 Oktober 2021. /Hj. Ati Suprihatin/

GALAJABAR - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil berharap setiap sekolah di Jawa Barat menjadi sentra vaksinasi Covid-19.

Harapan tersebut disampaikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu 23 Oktober 2021.

Gubernur yang akrab disapa Emil ini menuturkan, pelaksanaan vaksinasi di sekolah-sekolah di Jabar akan terus dilakukan. Dengan syarat, para siswa bisa mengajak orang tuanya termasuk lanjut usia (lansia) untuk ikut divaksin di sekolahnya.

Dengan pelaksanaan vaksinasi di sekolah, diharapkan target terbentuknya kekebalan komunal (herd immunity) di Jawa Barat pada akhir tahun bisa tercapai. Emil mengatakan, saat ini Jabar menjadi daerah dengan suntikan dosis vaksin Covid-19 tertinggi di Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 25 Oktober 2021: TERNYATA! Vera Dipaksa Diam Sang Peneror

"Saya titip sekolah di Jawa Barat dijadikan sentra vaksinasi dengan membawa orang tua atau lansianya ke tempat vaksinasi, seperti yang kita saksikan di sekolah ini," kata Emil.

Sambil terus mendorong pelaksanaan vaksinasi, Kang Emil meminta masyarakat Jabar untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Sebab, meskipun kasus Covid-19 sudah melandai, tapi pandemi belum berakhir.

"Titip tetap jaga prokes (protokol kesehatan). Kalau dengan prokes kita mau apa saja, Insyaallah pelan-pelan akan dibuka. Tatap muka, pengajian, ibadah lebih luas dan sebagainya," tuturnya.

Sementara itu, pelaksanaan vaksinasi di SMA Negeri 3 Cibinong untuk mempercepat dan memperluas cakupan vaksinasi di Kabupaten Bogor hingga mencapai 50% lebih. Sekaligus untuk mengejar kekebalan komunal di Jabar pada akhir tahun ini.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x