Polres Cimahi Dinilai Miliki Dedikasi Cegah Penyebaran Covid-19

- 16 Oktober 2020, 19:07 WIB
  Kapolres Cimahi, AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki saat menerima penghargaan dari Direktur Eksekutif Lemkapi, Edi Saputra Hasibuan Gedung Pengabdian Mapolres Cimahi Jln. Amir Mahmud, Jumat 16 Oktober 2020
Kapolres Cimahi, AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki saat menerima penghargaan dari Direktur Eksekutif Lemkapi, Edi Saputra Hasibuan Gedung Pengabdian Mapolres Cimahi Jln. Amir Mahmud, Jumat 16 Oktober 2020 /LAKSMI SRI SUNDARI/GM/

GALAJABAR - Polres Cimahi beserta Kapolres AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki mendapat penghargaan dari Indonesian Police and Strategic Studies Institute atau Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi).

Penghargaan diberikan karena dedikasi dan loyalitas dalam pencegahan dan penanganan Covid-19. Serta mampu mewujudkan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat  (Harkamtibmas) yang mantap, serta kondusif di wilayah hukum Polres Cimahi yang meliputi Kota Cimahi, Kabupaten Bandung Barat, dan Kecamatan Margaasih (Kabupaten Bandung).

Penghargaan diserahkan oleh Direktur Eksekutif Lemkapi, Edi Saputra Hasibuan kepada Kapolres Cimahi, AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki. Sementara penghargaan untuk Polres Cimahi diterima oleh Wakapolres Cimahi, Kompol Ari S. Wibowo di Gedung Pengabdian Mapolres Cimahi Jln. Amir Mahmud, Jumat 16 Oktober 2020.

Baca Juga: Penutupan Lima Ruas Jalan di Kota Bandung Berlanjut, Hanya Kini Situasional

Menurut Yoris, penghargaan ini diperoleh dirinya dan institusi Polres Cimahi karena dinilai oleh Lemkapi berhasil dalam menjaga keamanan dan stabilitas wilayah hukum Polres Cimahi, penurunan jumlah angka tindak pidana, dan membantu masyarakat dalam penanganan Covid-19

"Alhamdulillah pagi hari tadi kita mendapatkan dua penghargaan, yang pertama kepada saya selaku Kapolres, dan yang kedua kepada keseluruhan Polres Cimahi, karena menjaga keamanan dan stabilitas wilayah hukum Polres Cimahi, penurunan angka tindak pidana, dan selanjutnya juga membantu masyarakat dalam penanganan Covid-19," ungkap Yoris

Dengan adanya penghargaan ini, Yoris mengaku tidak akan berpuas diri. Pihaknya akan berupaya meningkatkan kinerja terbaik bagi masyarakat yang ada si wilayah hikumnya.

Baca Juga: Tolak Undang-Undang Cipta Kerja, Demonstran Bawa Serta Anak-Anak

"Saya sebagai Kapolres dan seluruh anggota Polres Cimahi mengucapkan terima kasih atas penghargaan dan apresiasi ini. Semoga hal ini dapat memacu kami untuk bekerja lebih baik untuk masyarakat," jelasnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x