Seorang Warga Lembang Meninggal Setelah Terpapar Covid-19

- 29 Oktober 2020, 15:44 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Tumisu/PIXABAY/


GALAJABAR - Seorang warga Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat yang terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal dunia. Pria berumur 48 tahun ini meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Boromeus, Kota Bandung, Rabu 28 Oktober 2020.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Barat Hernawan Widjajanto membenarkan adanya seorang warga Lembang yang meninggal akibat Covid-19.

"Kemarin sudah dimakamkan dengan protokol kesehatan," kata Hernawan di Lembang, Kamis 29 Oktober 2020.

Baca Juga: RESMI, BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin II Disalurkan Pekan Depan

Ia mengungkapkan, sampai per Kamis ini terjadi penambahan 10 kasus . Salah seorang di antaranya, warga Lembang meninggal dunia.

"Warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu tersebar di sejumlah kecamatan, yakni Parongpong, Cililin, Lembang, Ngamprah, dan Cipeundeuy," ujarnya.

Dia menyebutkan, dengan adanya penambahan 10 kasus Covid-19, total warga Kabupaten Bandung Barat yang terkonfirmasi positif sampai 29 Oktober 2020 mencapai 482 orang.

Baca Juga: Situs Resmi Disnaker Kota Bandung Diretas, Mr Combet Sebut Dewan Penindas Rakyat

Dari jumlah tersebut, sebanyak 311 orang dinyatakan sudah sembuh, sebanyak 159 orang masih positif aktif, dan sebanyak 12 orang meninggal dunia.

Hingga kini, ada dua kecamatan di Kabupaten Bandung Barat yang masih terbebas Covid-19 adalah Sindangkerta dan Rongga.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x