Piala Menpora 2021 Grup C, 10 Pemain Persebaya Berhasil Jinakkan Macan Putih

- 23 Maret 2021, 20:59 WIB
Striker Persebaya Surabaya, Samsul Arif berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persik Kediri dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa, 23 Maret 2021
Striker Persebaya Surabaya, Samsul Arif berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persik Kediri dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa, 23 Maret 2021 /ligaindonesiabaru.com/

Baca Juga: PGI Kota Cimahi Gelar Gobar 28 Maret 2021, Lebih dari 100 Peserta Mendaftar

Kembali dari kamar ganti, Persebaya tampil efektif dengan sepuluh pemain. Bahkan mereka bisa menciptakan peluang lebih dulu di menit ke-52. Sayang tendangan Oktafianus Fernando hanya membentur mistar gawang.

Berselang lima menit, giliran Samsul Arif punya peluang merobek jala Persik. Tapi juga masih belum membuahkan hasil positif. Tendangannya di area kotak penalti jauh dari sasaran.

Baca Juga: KPK Geledah Kantor BPKD Kabupaten Bandung Barat

Asik menyerang, Persebaya lengah mengkoordinasi pertahanan. Mereka justru kebobolan lebih dulu. Alwi Slamet melakukan handball di dalam kota penalti di menit ke-63. Andri Ibo yang bertugas sebagai algojo menjalankan tugasnya dengan sempurna untuk membawa Persik unggul 1-0.

Hanya berselang empat menit Persebaya bisa membalas ketertinggalannya juga melalui penalti. Wasit menghadiahi Persebaya penalti menyusul pelanggaran Andri Ibo terhadap Ricky Kambuaya. Persebaya mempercayakan eksekusi penalti pada Samsul Arif yang tidak membuang kesempatan.

Baca Juga: Elektabilitas Anies Baswedan Tinggi, Ahmad Riza Patria: Terlalu Cepat Ya

Empat menit berselang dari gol balasan tersebut, Persebaya justru berbalik unggul. Gol ini juga dari titik penalti yang diselesaikan sempurna Samsul Arif untuk membawa keunggulan 2-1.

Kedua tim berusaha menciptakan gol di sisa waktu. Namun hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga 90 menit berakhir, tak ada gol tercipta. Persebaya memastikan kemenangan atas Persik 2-1.

 

Halaman:

Editor: Wahyu Budiantoro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x