Persib vs Barito Putera: Tanpa Pemain Andalan, Robert Alberts Kemungkinan Pasang Tiga Bek Tengah

- 4 September 2021, 07:35 WIB
Persib vs Barito Putera,  tanpa Supardi dan Henhen.
Persib vs Barito Putera, tanpa Supardi dan Henhen. /Tangkapan layar Instagram Indosiar/

GALAJABAR - Persib Bandung akhirnya akan melakoni laga perdana kompetisi Liga 1 musim 2021/2022 kontra Barito Putera.

Pertandingan antara Persib Bandung vs Barito Putera tersebut, rencananya akan digelar malam nanti, di Stadion Indomilk Arena, Kota Tangerang.

Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat sejumlah pemain andalannya, antara lain Geoffrey Castillion, Teja Paku Alam, Supardi Nasir, dan Henhen Herdiana.

Pelatih Robert Alberts, sengaja tidak mengikutsertakan keempat pemain andalan Persib Bandung itu saat menghadapi Barito Putera nanti.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 4 September 2021: Demi Elsa, Andin Rela Temui Nino

Kendati tak diperkuat sejumlah pemain andalannya, hal itu tak membuat pusing Robert Alberts karena para pemain pelapis yang dimiliki Persib Bandung sama bagusnya dengan pemain utama.

Posisi Geoffrey Castillion dipastikan akan diisi oleh Ezra Walian, dan untuk posisi penjaga gawang yang ditinggal Teja Paku Alam akan digantikan I Made Wirawan.

Akan tetapi, perubahan sepertinya akan terjadi di lini belakang, yang kemungkinan Robert Alberts tidak akan menggunakan 4 bek.

Hal itu lantaran pemain utama dan pelapis yang selalu mengisi posisi bek kanan, yakni Supardi Nasir dan Henhen Herdiana sama-sama absen pada pertandingan melawan Barito Putera nanti.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x