Ini Empat Tips Minum Kopi yang Aman Bagi Penderita Asam Lambung, Nikmat dan Tetap Sehat

- 26 September 2021, 10:55 WIB
Jangan Takut Kumat, Ini 4 Tips Minum Kopi yang Aman Bagi Penderita Asam Lambung
Jangan Takut Kumat, Ini 4 Tips Minum Kopi yang Aman Bagi Penderita Asam Lambung /Pinterest.Com/

GALAJABAR - Anda pecinta kopi tapi memiliki masalah dengan lambung?

Hal itu memang acap kali menajdi masalah. Meski mengandung kafein, nyatanya kopi tetap bisa dikonsumsi oleh orang yang mempunyai asam lambung lho.

Para penderita asam lambung tetap bisa minum kopi tanpa takut kadar asam lambung akan naik jika tahu cara aman minum kopi.

Dirangkum galajabar dari beberapa sumber, inilah tips aman minum kopi bagi penderita asam lambung.

1. Pilih Kopi Dark Roast

Melansir Very Well Health, sebuah studi mengatakan bahwa dark roast diklaim bisa menurunkan asam klorogenat dan meningkatkan N-methylpyridinium (NMP).

Baca Juga: Merasa Dikhianati Dewa, Nana Minta Cerai: Bocoran Sinetron Buku Harian Seorang Istri 26 September 2021

NMP sendiri diketahui bisa meminimalisir asam lambung sehingga kopi dark roast tetap aman untuk dikonsumsi.

2. Tambahkan Susu

Susu diketahui sebagai minuman yang baik bagi penderita asam lambung. Menambahkan susu ke dalam kopi bisa menjadi alternatif lain bagi para penderita asam lambung.

3. Pilih Kopi yang Miliki Asam Rendah

Kopi dengan kadar asam rendah seperti jenis arabika cocok dikonsumsi bagi para penderita asam lambung.

Baca Juga: Mulai Akhir September, Lebanon Terancam Gelap Gulita Akibat Pemadaman Listrik Total

4. Cold Brew

Selain tiga di atas, kopi cold brew sangat cocok dikonsumsi penderita asam lambung karena cold brew disajikan dengan teknik penyeduhan yang dilakukan dengan cara merendam bubuk kopi selama 8 jam.

Oleh karena itu, kandungan kafein dan kadar asam kopi lebih sedikit dibandingkan dengan yang lainnya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x