Sering Menguap dan Sakit Kepala Saat Puasa, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

- 9 April 2023, 14:50 WIB
Ilustrasi/ Menguap dan Sakit Kepala Saat Puasa/pixabay.com/Mohamed_hassan
Ilustrasi/ Menguap dan Sakit Kepala Saat Puasa/pixabay.com/Mohamed_hassan /

GALAJABAR - Saat seseorang sedang berpuasa, tak jarang sering menguap, perut keroncongan, dan bahkan mengalami sakit kepala.

Seorang pakar diet dari Medcare Hospital Sharjah, Uni Emirat Arab, Dokter Raghda Adi, mengungkap penyebab hal itu terjadi dan bagaimana solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadhan 2023 Hari Ini: Tanggamus, Way Kanan, Bandar Lampung, dan Metro

Penyebab Banyak Menguap dan Perut Keroncongan Saat Puasa

Dilansir dari Khaleej Times, Adi mengatakan bahwa menguap dan keroncongan saat berpuasa disebabkan oleh tubuh yang masuk ke dalam keadaan konservasi energi.

Menguap bukan hanya tanda tubuh sedang lelah atau seseorang mengalami kebosanan. Lebih dari itu, ternyata banyak menguap saat puasa bisa menjadi tanda bahwa tubuh kekurangan oksigen.

Selama puasa, otak menerima lebih sedikit glukosa karena kadar gula dalam darah mengalami penurunan. Padahal glukosa adalah sumber energi utama.

“Hal ini dapat menyebabkan rasa lelah, dan tubuh dapat mengkompensasi kekurangan oksigen dengan menguap,” kata Adi menjelaskan.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadhan 2023 Hari Ini: Bangka, Belitung, Belitung Timur, dan Pangkal Pinang

Untuk orang yang juga mengalami perut keroncongan, Adi menjelaskan bahwa hal tersebut disebabkan oleh pergerakan gas dan cairan di dalam sistem pencernaan. Lebih lanjut, Adi mengatakan bahwa cairan pencernaan terus diproduksi tubuh, namun, tidak jika ada makanan yang dicerna, perut akan mengosongkan cairan ini dengan sendirinya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: Khaleej Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x