Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya Bersihkan Sungai Ciceleng dari Endapan Sampah

- 12 Agustus 2021, 17:00 WIB
Jajaran Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya dan Gober sedang membersihkan sampah di Sungai Ciceleng Desa Majasetra Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung, Kamis 12 Agustus 2021.
Jajaran Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya dan Gober sedang membersihkan sampah di Sungai Ciceleng Desa Majasetra Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung, Kamis 12 Agustus 2021. /Engkos Kosasih/Galajabar/
 
GALAJABAR - Sejumlah anggota TNI dari Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya menyingkirkan sampah yang terbawa hanyut aliran Sungai Ciceleng, Kampung Babakan RW 12, Desa Majasetra, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Kamis, 12 Agustus 2021.
 
Gober yang menjadi mitra Satgas Citarum Harum juga turut turun tangan membersihkan endapan sampah tersebut.
 
Dari pemantauan di lapangan, sampah yang terbawa hanyut aliran Sungai Ciceleng yang merupakan anak Sungai Citarum, umumnya sampah rumah tangga yang dibuang warga secara sembarangan.
 
 
Aliran Sungai Ciceleng berasal dari dua aliran selokan yang masuk kawasan permukiman padat penduduk di Desa Majasetra dan Desa Majalaya.
 
Masih  banyak warga yang membuang sampah secara sembarangan meskipun  pemerintah setempat sudah lama mengimbau warga untuk tidak melakukannya.
 
Setelah dibersihkan, air terlihat bersih dan alirannya pun lebih lancar. Warga yang melihat aliran Sungai Ciceleng bersih dari sampah pun mengapresiasi kepedulian Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya.
 
 
"Sampah yang terbawa hanyut aliran air dan sebagian mengendap di aliran Sungai Ciceleng kita ambil dan masukkan ke dalam kantong plastik, kemudian diangkut menggunakan cator ke tempat pengolahan sampah," kata Komandan Sektor 4/Majalaya Satgas Citarum Harum, Kolonel Inf. Mulyono kepada Galajabar di sela-sela membersihkan Sungai Ciceleng, Kamis pagi. 
 
Ia pun memberikan edukasi kepada masyarakat sekitar untuk tidak buang sampah ke sungai.
 
"Kita harus menjaga dan memelihara lingkungan. Jangan sampai sampah dibuang ke sungai maupun selokan. Lebih baik sampah dipilah, dipilih, dan diolah sebelum dibuang ke tempat sampah. Sampah yang dibuang itu yang tidak berguna atau tidak memiliki nilai ekonomis," ujarnya.
 
 
Untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, Mulyono bersama jajaran Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya menemui warga sekitar yang ada di sejumlah desa di Kecamatan Majalaya.
 
Belum lama ini, Mulyono telah meresmikan tungku pembakaran sampah di Desa Sukamukti, Kecamatan Majalaya setelah sebelumnya telah mewujudkan sejumlah tungku pembakaran sampah di sekitar aliran Sungai Citarum.
 
"Dengan adanya pembangunan tungku pembakaran sampah sekaligus tempat pilah pilih olah sampah itu, warga bisa mengelola sampah dengan baik. Soalnya, banyak sampah yang masih berguna dan bermanfaat. Seperti sampah plastik dan kertas kardus, bisa dijual untuk menghasilkan ekonomi bagi warga yang mengelolanya," ungkapnya. ***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah