Diguyur Hujan Lebat, Rumah Oma di Cimahi Langsung Roboh

- 11 November 2021, 19:23 WIB
Rumah milik Oma di Kp Saradan RT 06/RW 02, Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan mengalami rusak berat, Kamis (11/11/2021) dini hari, setelah roboh akibat terjangan air hujan.
Rumah milik Oma di Kp Saradan RT 06/RW 02, Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan mengalami rusak berat, Kamis (11/11/2021) dini hari, setelah roboh akibat terjangan air hujan. /Laksmi Sri Sundari/Galajabar/
GALAJABAR - Rumah milik Oma di Kp Saradan RT 06/RW 02, Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan mengalami rusak berat, Kamis 11 November 2021 dini hari, setelah roboh akibat terjangan air hujan.
 
Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut, hanya saja ada beberapa barang yang mengalami kerusakan akibat tertimpa material bangunan yang roboh.
 
Kasi Sarana Prasarana dan Lingkungan Kelurahan Leuwigajah, Dini Gusniar menjelaskan, sejak siang hingga malam hari terjadi hujan dengan intensitas cukup tinggi.
 
 
"Kemarin malam sempat hujan, udah mulai terdengar kretek-kretek seperti mau roboh. Sekitar 00.30 WIB terdengar suara bruk, ternyata atap rumahnya roboh. Warga lalu berdatangan  untuk membantu. Ngga ada korban jiwa," kata Dini.
 
Pihaknya langsung berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi untuk assement, dan memberikan bantuan. "Bantuan yang diberikan berupa terpal, matras, air mineral, dan mie instan," ujar Dini.
 
Diakui Dini jika pihaknya selalu  menyampaikan imbauan kepada warga untuk selalu berhati-hati dan waspada, dikarenakan saat ini mamasuki musim hujan.
 
 
"Sekarang musim hujan yang selalu disertai dengan cuaca ekstrim. Dan hujan intensitas tinggi disertai angin kencang, yang menurut BMKG puncaknya terjadi di bulan November dan Desember 2021. Untuk itu agar selalu hati-hati dan waspada," imbuhnya
 
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, dinas terkait tengah melakukan inventarisasi kerusakan bangunan yang dialami masyarakat akibat bencana.
 
"Hujan sangat deras sepekan terakhir ini mengguyur Kota Cimahi. Ada beberapa rumah rusak, kondisinya barangkali sudah rapuh juga sehingga dipicu hujan jadi roboh. Ada juga yang kebanjiran rumah, jalanan, dan lainnya," ujarnya.
 
 
Menurut Ngatiyana, tiap kelurahan sudah mengajukan data kerusakan dampak bencana tersebut. Bantuan penanganan darurat bencana juga langsung disalurkan ke masyarakat.
 
"Tiap kelurahan ajukan data. Kita lakukan penyaluran bantuan sederhana juga," ucapnya.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah