Indonesia U-23 vs Timor Leste: Ini Harapan Pelatih Persib Robert Alberts untuk Tiga Pemainnya

- 10 Mei 2022, 17:41 WIB
Potret latihan Timnas U-23 Indonesia. Akan ada rotasi lawan Timor Leste.
Potret latihan Timnas U-23 Indonesia. Akan ada rotasi lawan Timor Leste. /Instagram.com/@pssi

GALAJABAR - Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga kedua mereka pada gelaran SEA Games Vietnam, melawan Timor Leste, Selasa 10 Mei 2022 petang ini.

Sebelumnya, pada laga pertama babak kualifikasi Grup A tersebut melawan tuan rumah Vietnam, Indonesia menelan kekalahan telak 0-3.

Para pecinta sepak bola Indonesia berharap Garuda Muda bisa meraih kemenangan pertamanya saat melawan Timor Leste.

Baca Juga: Cuaca Panas Terjadi di Sejumlah Daerah, Apa Penyebabnya? Berikut Ini Penjelasan BMKG

Harapan tersebut salah satunya disampaikan pelatih Persib Bandung, Robert Alberts.

Ia menyampaikan dukungannya terhadap tiga pemainnya yang tengah memperkuat Timnas Indonesia U-23. Ketiga pemain itu adalah Marc Klok, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya. 

"Sekarang kami punya tiga pemain timnas. Saya tidak berharap mereka mencetak gol. Tapi saya lebih berharap ketiganya untuk berkontribusi di dalam kesuksesan timnas Indonesia," kata Robert, dikutip dari situs resmi klub, Selasa 10 Mei 2022. 

Baca Juga: Bali United Umumkan Tiga Pemain Anyar, Eks Persib Bandung dan Persija Jakarta Resmi Bergabung

Klok menjadi satu-satunya pemain yang memperkuat Persib di Liga 1 musim 2021-2022 lalu, yang kemudian mendapat kesempatan bergabung dengan Timnas Indonesia U-23. 

Sementara, Rachmat dan Ricky bergabung dengan Pangeran Biru setelah keduanya memperkuat Timnas Indonesia Indonesia di Piala AFF 2021 lalu.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Asal Nigeria Siap Merapat ke Persib dalam Kondisi Bugar

Saat itu, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya masih berseragam Persebaya Surabaya. 

"Mencetak gol bukan satu-satunya hal penting dalam sepakbola, tapi bagaimana pemain berkontribusi dan memberikan dampak terhadap kesuksesan tim, sehingga bisa mendapat hasil terbaik di dalam pertandingan," tambah pelatih asal Belanda itu.*** 

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x