Mengenal Rimar Callista Pemenang Indonesian Idol 2021, Ternyata Lulusan Teknik Peminyakan!

- 27 April 2021, 15:43 WIB
Rimar Callista Sabet Juara Indonesian Idol Special Season, Juri: Vokal Pop Soul Terbaik di Sepanjang Sejarah
Rimar Callista Sabet Juara Indonesian Idol Special Season, Juri: Vokal Pop Soul Terbaik di Sepanjang Sejarah /Instagram/

GALAJABAR - Indonesian Idol kembali mencetak penyanyi berkualitas dengan kemenangan Rimar Callista pada malam Final Indonesian Idol, Senin, 26 April 2021.

Rimar berhasil mendapatkan juara pertama Indonesian Idol Special Season 2021 dan mengalahkan pesaingnya Mark Natama.

Rimar tampak tak percaya ketika Boy menyebutkan nama dirinyalah yang menjadi juara pada malam itu.

Baca Juga: Innalillahi, Dua Tokoh PBNU KH Agus Sunyoto dan KH Sya’roni Ahmadi Meninggal Dunia pada Hari ini

"Yang menjadi juara di Indonesian Idol Special Season, the winner is, congratulations the winner is Rimar!" kata Boy William dilansir Galajabar melalui rctiplus.com pada 27 April 2021.

Dilansir Galajabar dari beberapa sumber, perempuan yang mempunyai nama lengkap Rimar Callista lahir di Jakarta pada 18 Januari 1997.

Tak hanya Indonesian Idol, ternyata Rimar pernah mengikuti beberapa ajang pencarian bakat.

Baca Juga: Bupati Bandung Minta Pengawasan Aktivitas Masyarakat Ditingkatkan

Rimar pernah mengikuti The Voice Indonesia hingga masuk babak knock out di tim Kaka. Sayangnya langkah Rimar harus terhenti dan tak lolos ke babak Live Show.

Saat di Indonesian Idol 2021, Rimar juga sempat tereliminasi namun diselamatkan oleh wild card dari Judika saat itu.

Tak hanya berprestasi di dalam negeri saja, Rimar juga pernah mengikuti kompetisi musik Be Our Rock & Pop Soul di Vietnam tahun 2015.

Baca Juga: Murah Meriah! Ini 10 Menu Buka Puasa Ramah Tanggal Tua

Menariknya, perempuan bersuara emas ini ternyata merupakan lulusan Universitas Trisakti 2015-2020 dan mengambil jurusan Petroleun Engineering atau Teknik Peminyakan.

Rimar memiliki single kemenangan dengan judul 'Waktu dan Perhatian' ciptaan Andmesh Kamaleng. Selamat Rimar! (Penulis: Annisa Nur Fadillah)***

Editor: Noval Anwari Faiz

Sumber: rctiplus.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah