Tren Mengadopsi Boneka Sebagai Anak Menjamur, Ini Kata Ustaz Muri: Jangan Sampai Jadi Dosa Jariyah

- 6 Januari 2022, 15:30 WIB
Salah satu artis, Ivan Gunawan sedang menimang dua boneka yang disebut sebagai anaknya. / Instagram @ivan_gunawan99
Salah satu artis, Ivan Gunawan sedang menimang dua boneka yang disebut sebagai anaknya. / Instagram @ivan_gunawan99 /

GALAJABAR - Viral tren mengadopsi boneka sebagai anak di kalangan artis Indonesia masih menjadi perbincangan publik.

Dalam menanggapi hal tersebut, Ustaz Muri pun memberikan pendapatnya tentang tren artis Tanah Air yang mengadopsi boneka sebagai anak.

Menurut Ustaz Muri, dari sisi agama khususnya Islam memang mengajarkan saling menyayangi dan mengasihi sesama, namun jika berlebihan maka itu tidak baik.

Baca Juga: Heboh Ikan Raksasa di Lhokseumawe Aceh, Ternyata Jenis Arapaima dari Sungai Amazon, DKP: Dilarang Dipelihara!

"Dalam Islam, mengasihi dan menyayangi sesama itu merupakan bagian dari syariat Islam. Begitu pun menumbuhkan rasa cinta dan kasih sayang kepada makhluk Allah itu adalah ajaran Islam," ujarnya.

"Tetapi kalau berlebihan itu adalah yang dilarang oleh agama," sambungnya dikutip Galajabar dari kanal Youtube Seleb Oncam News.

Ia mengatakan, bahwa dulu Rasulullah SAW pernah menekankan tentang keharaman untuk mematung dan melukis gambar makhluk yang bernyawa.

Baca Juga: Husin Shihab Beri Dukungan pada Ferdinand Hutahaean Usai Dilaporkan BMI, Warganet: Satu Geng Yaa

"Berbicara tentang boneka itu sendiri mungkin bisa dikiaskan dengan patung dan gambar makhluk hidup yang bernyawa. Rasulullah SAW pernah menekankan keharaman untuk mematung dan melukis gambar makhluk yang bernyawa. Namun berjalannya waktu, hukum itu tergantung dari penyebabnya."

Halaman:

Editor: Noval Anwari Faiz

Sumber: YouTube Seleb Oncam News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah