Pemerintah Tolak Hasil Kongres Kubu Moeldoko, Ini Tanggapan Ketua DPC Demokrat KBB

- 31 Maret 2021, 18:33 WIB
Ketua DPC Partai Demokrat KBB Iwan Setiawan saat menyampaikan keterangan pers
Ketua DPC Partai Demokrat KBB Iwan Setiawan saat menyampaikan keterangan pers /Ziyan M. Nasyith/

GALAJABAR - Pemerintah resmi menolak hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat kubu Moeldoko di Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara, yang didaftarkan ke Kemenkumham beberapa waktu lalu.

Menanggapi penolakan tersebut, Ketua DPC Partai Demokrat Bandung Barat, Iwan Setiawan mengatakan, pihaknya merasa lega dengan keputusan tersebut dan menegaskan Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sah secara hukum.

"Kami merasa lega, bahwasannya ketua umum kami Mas AHY secara hukum di nyatakan yang sah. Karena itulah yang kami harapkan bahwa pemerintah bisa menegakan hukum dengan adil," ujar Iwan saat dihubungi melalui telepon seluler, Rabu 31 Maret 2021.

Baca Juga: Mabes Polri Diserang Teroris Tak Dikenal, Denny Siregar : Sungguh Kebodohan yang Hakiki

Iwan menyebut, dengan keputusan tersebut pihaknya bakal berkonsentrasi pada agenda politik partai dan membantu pemerintah serta masyarakat dalam menuntaskan pandemi Covid-19.

"Sekarang konsentrasi kami ya ke agenda partai kedepannya, karena masih banyak yang perlu dilakukan. Kami juga akan membantu pemerintah dalam menuntaskan pandemi ini," tegasnya.

Tak cuma itu, dalam waktu dekat pihaknya juga bakal menggelar doa bersama sebagai bentuk rasa syukur dengan penolakan hasil KLB Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Meski Hasil KLB Ditolak, Aktivis ProDem Sebut Moeldoko Tak Akan Dipecat Jokowi

"Insya Allah dalam waktu dekat ini kami akan menggelar syukuran kecil dan doa bersama karena hasil perjuangan kami selama ini," tegasnya.

Dalam keterangan tertulisnya, AHY menyampaikan bahwa peristiwa KLB ilegal ini telah menjadi ancaman serius bagi
perkembangan demokrasi dan agenda regenerasi kepemimpinan partai politik di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah