17 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat Lolos Mengikuti Anugerah Swasti Saba

- 25 Mei 2021, 00:02 WIB
Ilustrasi sanitasi.
Ilustrasi sanitasi. /PIXABAY/

GALAJABAR - Sebanyak 17 kabupaten/kota di Jawa Barat dinyatakan lolos mengikuti agenda rutin dua tahunan Penghargaan Swasti Saba dari Kemendagri RI dan Kemenkes RI melalui program Kabupaten Kota Sehat (KKS) 2021.

Penghargaan tersebut sebagai apresiasi kepada kabupaten/kota yang berhasil membebaskan sedikitnya 60 persen desa/kelurahan dari perilaku buang air besar sembarangan (BABS) atau telah dinyatakan ODF (Open Defecation Free).

Sekretaris TP KKS Provinsi Jawa Barat, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Barnas Adjidin mengatakan, penghargaan tersebut terdiri dari tiga jenis, bergantung dengan jumlah cakupan desa/kelurahan yang dinyatakan ODF.

Bagi daerah yang ingin mengikuti penghargaan KKS tahun 2021 maka harus memenuhi 60 persen desa/kelurahan ODF, mengusulkan Swasti Saba Kategori Wiwerda harus memenuhi 80 persen desa/kelurahan ODF, Swasti Saba Kategori Wistara harus memenuhi desa/kelurahan ODF 100 persen.

Baca Juga: Hambat Tugas DPRD, Gus AMI Minta Menkeu-Mensesneg Revisi Perpres 33

"Sampai batas akhir waktu penginputan melalui aplikasi, Provinsi Jawa Barat dinyatakan 17 kabupaten/kota lolos syarat utama dan layak melenggang untuk menyiapkan tatanan-tatanan sebagai tahap selanjutnya untuk mengikuti penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat tahun 2021," jelas dia di Bandung, Senin, 24 Mei 2021.

Ke-17 kabupaten/kota tersebut, kata Barnas, tiga di antaranya masuk katagori Wistara atau 100 persen ODF yaitu Kabupaten Subang, Kabupaten Bandung Barat, dan Kabupaten Sukabumi.

Kemudian, enam di antaranya masuk katagori Wiwerda atau 80 persen lebih ODF yaitu Kabupaten Karawang, Kabupaten Cianjur, Kota Cirebon, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Sumedang, dan Kota Banjar.

Sisanya, delapan kabupaten/kota termasuk pada katagori Padapa atau cakupan ODF-nya mencapai 60 persen lebih yaitu Kabupaten Bandung, Kabupaten Ciamis, Kota Sukabumi, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Purwakarta, Kota Bandung, Kabupaten Majalengka, dan Kabupaten Indramayu.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x