TOL CISUMDAWU Bisa Dipakai Mudik Lebaran 2023, Menteri PUPR Sebut 15 April 2023 Harus Sudah Selesai

- 6 Maret 2023, 17:23 WIB
Lokasi longsor yang membuat pembangunan Tol Cisumdawu meleset dari target, Menteri PUPR sebut 15 April Tol Cisumdawu harus sudah selesai
Lokasi longsor yang membuat pembangunan Tol Cisumdawu meleset dari target, Menteri PUPR sebut 15 April Tol Cisumdawu harus sudah selesai /YouTube Rochamedia/

Menteri PUPR pun menyebutkan penyelesaian masalah longsor di Seksi 5B Legok Ujung Jaya menjadi fokus utama agar proyek ini bisa rampung maksimal pada 15 April. "Ini target yang harus segera diselesaikan," ujarnya kepada wartawan disela sela mendampingi kunjungan Jokowi di Bandung, Senin 6 Maret 2023.

Menurut Direktur Teknik dan Operasinal PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) Cisumdawu Bagus Meidi, menyatakan saat dikonfirmasi terkait progres pengerjaan Tol Cisumdawu seksi 4, 5 dan 6. menyebutkan bahwa pekerjaan sedang dikebut sesuai target.

"Seksi 4 nyaris selesai, termasuk Seksi 6. Kami sekarang masih fokus penyelesaian Seksi 5 karena ada pengerjaan jembatan. Insya Allah April mendatang dari Seksi 1 hingga 6 tersambung dan difungsikan sehingga bisa dilintasi arus mudik serta balik lembaran mendatang," kata Bagus Meidi Senin 6 Maret 2023.

Baca Juga: Mudik Lebaran Pakai Kereta Api, Yu Pesan dari Sekarang, Takut Kehabisan

Diketahui, Tol Cisumdawu terdiri dari 6 seksi yakni Seksi 1 (Cileunyi-Pamulihan) sepanjang 11,45 km, Seksi 2 (Pamulihan-Sumedang) sepanjang 17,05 km, Seksi 3 (Sumedang-Cimalaka) sepanjang 4,05 km, Seksi 4 (Cimalaka- Legok) sepanjang 8,20 km, Seksi 5 (Legok-Ujungjaya) sepanjang 14,9 km dan Seksi 6 (Ujungjaya-Dawuan) sepanjang 6 km. Menurut Bagus, saat ini yang telah difungsikan dan diberlakukan tarif Seksi 1, 2 dan 3 sedangkank 4, 5 dan 6 kini pengerjaannya terus dikebut.

Sementara itu, pascadiberlakukannya tarif Tol Cisumdawu Seksi 2 dan 3 serta naiknya tarif seksi 1 sejak 28 Februari lalu, hingga Senin jalur arteri atau jalur lama Cadas Pangeran masih ramai dilintasi kendaraan dari 2 arah.

Kasat Lantas Polres Sumedang AKP Kiki Hartaki membenarkan jika pascadiberlakukannya tarif Tol Cisumdawu seksi 2 dan 3 serta naiknya tarif seksi 1 ada kenaikan volume kendaraan yang melintasi Cadas Pangeran.

Baca Juga: Wisatawan Hilang Diterjang Ombak Besar di Pantai Manalusu Garut Selatan Jawa Barat

"Hingga saat ini memang Cadas Pangeran tergolong ramai namun arus lalu lintas tetap lancar. Kendaraan yang mendominasi Cadas Pangeran truk. Sebelum diberlakukan tarif, truk kerap melintasi Tol Cisumdawu, kini truk-truk tersebut setelah Tol Cisumdawu diberlakukan tarif kembali mengunakan jalur Cadas Pangeran," katanya.***

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x