Mantan Kiper Persib Bandung, Listianto Raharjo Meninggal Dunia

- 21 April 2021, 09:33 WIB
LIstianto Raharjo saat menangani Bhayangkara Solo FC U-20.
LIstianto Raharjo saat menangani Bhayangkara Solo FC U-20. /bhayangkarasolofc.id/


GALAJABAR - Sepak bola Indonesia kembali berduka. Setelah beberapa hari lalu mantan bek Persita Tangerang, Leo Soputan meninggal, kini kabar duka serupa datang dari Listianto Raharjo yang mengembuskan nafas terakhirnya, Selasa, 20 April 2021 sekira pukul 23.00 WB.

Listianto wafat dalam usia 50 tahun di Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya akibat serangan jantung. Terakhir mantan penjaga gawang Persib Bandung pada kompetisi 2004 dan tim nasional era 90-an tersebut tercatat sebagai pelatik kiper Bhayangkara Solo FC U-20.

Baca Juga: Liga Inggris , Chelsea Hanya Mampu Bermain Imbang Tanpa Gol Lawan Brighton

"Meninggalnya sekitar pukul 23.00 WIB. Tadi sore masih latihan dan memang tinggal di mess Bhayangkara FC di Surabaya. Segenap manajemen Bhayangkara Solo FC meraskan kehilangan sosok legenda kiper. Kami ikut berduka sedalam-dalamnya," ujar CEO Bhayangkara Solo FC, Kombes. Pol. Sumardji dalam situs resmi Bhayangkara FC, Rabu, 21 April 2021.

Penjaga gawang yang akrab dipanggil Bejo ini pernah membela Timnas Indonesia di Piala Tigger 1996 saat dilatih Danurwindo. Saat itu Indonesia hanya berakhir di semifinal.

Baca Juga: Lewat Media Sosial The Anfield Gank Kompak Tolak Liga Super Eropa

Namun satu tahun berselang Bejo ikut membawa timnas Indonesia meraih perak SEA Games di bawah arahan Henk Wullems saat kalah dari Thailand di partai final.

Semasa jadi pemain, Listianto pernah membela klub-klub besar seperti Persib Bandung, Arema Malang, Pelita Jaya dan Persikota Kota Tangerang.

Sebelum dipercaya Bhayangkara Solo FC, Listianto sempat menjadi pelatih kiper PS Sleman.

Halaman:

Editor: Wahyu Budiantoro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah