Tiga Laga Tanpa Kemenangan, Manajemen Arema FC Warning Eduardo Almeida

- 21 September 2021, 18:48 WIB
Logo Arema FC
Logo Arema FC /Antara/

"Apa langkah tegasnya? Yang terburuk bisa saja berujung pada permohonan untuk mundur atau pemecatan. Tujuannya agar tim ini segera on the track serta meraih poin maksimal," katanya.

Baca Juga: Istri Siri dan Suami Korban Pembunuhan di Subang Menjalani Tes Kebohongan

Grafik permainan Arema FC dalam tiga pekan pertama Liga 1 2021 memang menunjukkan tren yang tidak memuaskan. Pada laga pertama, Arema FC harus bermain imbang melawan PSM Makassar.

 Hasil kurang memuaskan kembali terjadi pada laga kedua melawan Bhayangkara FC. Tim yang baru saja berulang tahun pada Agustus 2021 lalu, hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1.

Puncaknya, pada pekan ketiga, Arema FC harus bertekuk lutut dari PSS Sleman dengan skor 2-1. Dengan hasil tersebut, Arema FC kini bercokol pada urutan 14 klasemen sementara dalam BRI Liga 1 2021.

Baca Juga: Dapat Tambahan 550 Ribu Dosis Vaksin, Bupati Bandung Minta Kader PKK Turut Andil Dalam Percepatan Vaksinasi

Pada laga selanjutnya, tim yang pada musim ini mendatangkan sejumlah pemain baru tersebut akan menghadapi pimpinan klasemen sementara, yakni PSIS Semarang. Jika kembali kalah, Arema FC berpeluang masuk ke zona degradasi.***

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x