Persib Hattrick Draw, Tertahan di 3 Besar Klasemen Sementara

- 27 September 2021, 21:24 WIB
Pemain Tira Persikabo Dimas D (kanan) berebut bola dengan pemain Persib Bandung Igbonefo (kiri) pada lanjutan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin 27 September 2021.
Pemain Tira Persikabo Dimas D (kanan) berebut bola dengan pemain Persib Bandung Igbonefo (kiri) pada lanjutan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin 27 September 2021. /Fakhri Hermansyah/ANTARA FOTO

GALAJABAR - Ambisi Persib Bandung untuk memecahkan hasil seri gagal total saat menghadapi Persikabo 1973 pada pekan kelima Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bekasi, Senin 27 September 2021.

Maung Bandung ditahan imbang tanpa gol.
Sebelumnya, menghadapi Bali United ditahan imbang 1-1 dan Borneo FC dengan hasil 0-0.

Dengan hasil ini, Persib tertahan di posisi 3 klasemen sementara dengan raihan 9 poin, dibawah peringkat pertama  Bali United yang meraih 10 poin dan dibawahnya Bhayangkara FC dengan poin sama namun kalah selisih gol.

Baca Juga: Tingkat Kepuasan Menurun Terus, PKS Minta Jokowi Evaluasi Pemerintahannya: Lampu Kuning

Melakoni pekan kelima ini, Persib melakukan tiga pergantian. Teja Paku Alam, Bayu Fiqri dan Esteban Vizcarra tampil sebagai starter menggantikan M. Natshir, Ardi Idrus dan Beckham Putra Nugraha. Khusus bagi Teja, ini menjadi laga ketiganya membela Pangeran Biru. 

Pangeran Biru mengambil inisiatif serangan di awal babak pertama. Peluang langsung didapatkan Vizcarra, tapi tak bisa dimaksimalkan menjadi gol olehnya. 

Di menit 14, Persikabo 1973 mendapat peluang dari kaki Ciro Alves yang mampu melepaskan tembakan dari sudut sempit. Tapi, Teja mampu mengamankan gawangnya dengan baik. 

Baca Juga: Tak Ada Harapan Lagi Warkopi Perankan Dono, Kasino dan Indro KW, Dirjen KI Kemenkumham Beri Pernyataan Tegas

Kurang dari lima menit berselang, PERSIB membalas melalui aksi Mohammed Rashid. Ia mendapat bola di depan kotak penalti dan langsung mengeksekusinya dengan sepakan melengkung. Namun, kiper Persikabo 1973 Syahrul Trisna bisa menepis bola. 

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah