Garuda Muda Libas Timor Leste 4-1, Peluang Melaju ke Semi Final SEA Games 2022 Masih Terbuka

- 10 Mei 2022, 21:29 WIB
Indonesia U-23 menang 4-1 atas Timor Leste pada pertandingan Grup A SEA Games 2021 Vietnam, Selasa 10 Mei 2022.
Indonesia U-23 menang 4-1 atas Timor Leste pada pertandingan Grup A SEA Games 2021 Vietnam, Selasa 10 Mei 2022. /Instagram/@pssi/

GALAJABAR - Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih kemenangan 4-1 atas Timor Leste U-23 pada pertandingan di babak penyisihan Grup A SEA Games Vietnam, Selasa 10 Mei 2022.

Empat gol dari Timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Egy Maulana Vikri, Fachrudin Aryanto, dan dua gol Witan Sulaeman. Sedangkan satu gol Timor dilesakkan oleh Mouzinho.

Hasil tersebut belum mengubah posisi Indonesia di peringkat keempat Grup A, lantaran baru mendapatkan tiga poin dari dua laga. Akan tetapi, Garuda Muda masih berpeluang untuk lolos ke semi final.

Baca Juga: Indonesia U-23 vs Timor Leste: Shin Tae-yong Pastikan Tim Garuda Siap Tempur

Sementara Timor Leste berada tepat di bawah Indonesia atau juru kunci dengan koleksi nol poin dari tiga pertandingan. Itu membuat mereka dipastikan tak lolos ke fase berikutnya.

Pada laga tersebut, pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong menerapkan formasi 4-2-3-1 dengan trio Egy Maulana, Irfan Jauhari dan Witan Sulaeman sejak awal laga.

Gelandang Syahrian Abimanyu pun tampil bersama Marc Klok dan Ricky Kambuaya, begitu pula kwartet bek Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho Ramdhani, Fachruddin Aryanto dan Ilham Rio Fahmi.

Timor Leste mengambil inisiatif serangan dan mengurung Indonesia dalam 10 menit awal, bahkan memperoleh hadiah tendangan penalti karena pelanggaran Marc Klok tiga menit setelah sepak mula, tapi sayang eksekusi Mouzinho de Lima mampu ditepis kiper Ernando Ari.

Baca Juga: Indonesia U-23 vs Timor Leste: Ini Harapan Pelatih Persib Robert Alberts untuk Tiga Pemainnya

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x