Link Streaming dan Sinopsis Ikatan Cinta 8 April 2021: Aldebaran Ungkap Identitas Reyna?

- 8 April 2021, 15:51 WIB
Ikatan Cinta episode 231 malam ini, 8 April 2021
Ikatan Cinta episode 231 malam ini, 8 April 2021 /Instagram.con/@mnc_pictures

GALAJABAR - Sinetron Ikatan Cinta yang dibintangi oleh Arya Saloka (Aldebaran) dan Amanda Manopo (Andin) tayang setiap hari di RCTI pukul 19.30 WIB.

KLIK LINK LIVE STREAMING DI SINI

Berikut trailer/sinopsis Ikatan Cinta 8 April 2021 yang telah dikutip Galajabar dari unggahan Instagram @official_rcti:

Setelah Ricky menjelaskan semua kesaksian palsunya terkait kehamilan Elsa, lantas ia menghubungi Elsa untuk menagih imbalannya.

Baca Juga: Episode 8 Kisah untuk Geri Jumat Ini Berikan Kejutan, Jelang Tamat Makin Baper

Kemudian Elsa yang mendapatkan pesan dari Ricky merasa panik, rupanya Ricky tak menginginkan uang namun hal lain yang membuat Elsa enggan memberikannya.

Di sisi lain, Aldebaran berpikir ada kemungkinan jika kesaksian dan bukti yang diberikan Ricky hanyalah bagian dari skenario Elsa.

Maka dari itu, Aldebaran lantas menyuruh Rendy untuk mencari tahu lebih dalam sosok Ricky.

Saat penyelidikan berlangsung, Rendy melihat Ricky menemui Rafael. Dalam benak Rendy, adanya kemungkinan Rafael dan Ricky memiliki hubungan.

Baca Juga: Unggahan Foto Amanda Manopo Isyaratkan Perpisahan, Ikatan Cinta Akan Segera Tamat?

Tak perlu waktu lama, Rendy menelepon Rafael dan menanyakan orang yang berada di sampingnya. Rafael yang bingung mengatakan bahwa pria di sampingnya adalah Ricky, yakni sepupunya.

Kemudian Rendy berpesan kepada Rafael untuk tidak memberi tahu Ricky bahwa dirinya sedang mencarinya. Rafael yang masih penasaran hanya menuruti perkataan Rendy.

Setelah Ricky pergi, Rendy langsung menemui Rafael dan menanyakan lebih lanjut soal Ricky. Rendy menanyakan tentang status, finansial, dan pekerjaan dari Ricky.

Baca Juga: Lagunya Sering Dipakai TV Korea Tanpa Izin, Ardhito Pramono Curhatkan Hal Ini Di Medsos

Rafael menjawab bahwa Ricky masih belum menikah, lalu pekerjaan dan finansialnya pun tercukupi. Mendengar hal itu Rendy pun langsung menghubungi Aldebaran.

Rafael yang sedari tadi masih kebingungan, menanyakan kepada Rendy apa sedang terjadi, namun Rendy belum bisa memberitahunya karena hal ini berkaitan dengan masalah Aldebaran dan Andin.

Kemudian Rafael pun berniat untuk menanyakan hal itu kepada Andin saat berada di kampus nanti.

Baca Juga: Terkait Mudik Dilarang, Sudjiwo Tedjo Berkhayal Mudik Pake Dokar: Siapa yang Bisa Melarang Keinginan Kuda Pak?

Setelah Rendy memberitahu soal Ricky kepada Aldebaran, Aldebaran pun merasa sangat bingung. Namun dalam benaknya, ia masih meyakini bahwa kesaksian Ricky hanyalah skenario dari Elsa saja.

Kemudian di tengah party barbeque, Aldebaran merasa sedih lantaran masih memikirkan identitas Reyna yang sebenarnya.

Akankah Aldebaran melanjutkan penyelidikan identitas Reyna? Temukan jawabannya dalam sinetron Ikatan Cinta 8 April 2021 yang tayang di RCTI pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: Pemerintah Ambil Alih TMII, Fadli Zon: Jangan Sampai Dijual Juga untuk Bayar Utang!

Link Streaming RCTI Plus bisa ditonton di sini. (Penulis: Dzahabati Okta Faynara)*** 

Disclaimer: Sinopsis ini adalah prediksi dari informasi tak resmi dan dari berbagai sumber yang diolah, dan bocoran sinopsis ini mungkin akan berbeda dengan tayangan aslinya.

Editor: Noval Anwari Faiz

Sumber: Instagram @official_rcti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah