Kebakaran Hutan Turki Mencekam! Rusia, Ukraina dan Azerbaijan Kirimkan Bala Bantuan Pesawat Pemadam

- 31 Juli 2021, 07:52 WIB
Turki dilanda kebakaran hutan hebat, banyak binatang jadi korban
Turki dilanda kebakaran hutan hebat, banyak binatang jadi korban /Twitter

GALAJABAR - Korban tewas akibat kebakaran hutan di Turki Selatan meningkat menjadi empat orang. Petugas pemadam kebakaran berjuang keras melawan kobaran api untuk mengevakuasi puluhan desa dan hotel pada hari ketiga.

Presiden Turki, Tayyip Erdogan mengatakan lebih dari 70 kebakaran hutan telah terjadi minggu ini di provinsi-provinsi di pantai Aegean dan Mediterania Turki serta daerah pedalaman.

Erdogan juga menambahkan bahwa 14 wilayah masih terbakar dan masih dilakukan penanganan. Pesawat-pesawat dari Rusia dan Ukraina membantu memadamkan api dan satu lagi dari Azerbaijan bergabung dengan mereka.

Baca Juga: Gempa Bumi M 3,1 Guncang Kab. Sukabumi Sabtu, 31 Juli 2021, Tidak Berpotensi Tsunami

"Pada tengah hari, dengan kedatangan pesawat, kami berbalik ke arah yang positif," kata Erdogan kepada wartawan setelah salat Jumat, dilansir Reuters.

Menteri Kehutanan Bekir Pakdemirli mengatakan kebakaran berkobar di enam provinsi dan pejabat berjanji akan mempertanggungjawabkan siapa pun yang menyebabkan kebakaran tersebut.

Desa-desa dan beberapa hotel telah dievakuasi di kawasan wisata dan tayangan televisi menunjukkan orang-orang melarikan diri melintasi ladang saat kebakaran melanda rumah mereka.

Pakdemirli mengatakan kebakaran masih berkobar di kawasan resor Mediterania Antalya dan provinsi resor Aegean Mugla.

Baca Juga: Ibu Hamil Boleh Divaksin Covid-19, Tapi Jangan Sembarangan! Ini Syarat dan Ketentuannya, Bumil Wajib Tahu!

"Kami berharap untuk mengatasi beberapa kebakaran pada pagi ini, tetapi sementara kami mengatakan dengan hati-hati bahwa mereka membaik, kami masih tidak dapat mengatakan mereka terkendali," katanya.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x