PPKM Darurat Baru Dimulai, Lurah di Depok Gelar Pernikahan, Susi Pudjiastuti: Tenggelamkan!

- 3 Juli 2021, 20:58 WIB
Susi Pudjiastuti.
Susi Pudjiastuti. /Tangkapan layar/Akun Twitter @susipudjiastuti

GALAJABAR– Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat pada Kamis, 1 Juli 2021.

Melalui pidatonya yang ditayangkan langsung, Jokowi menjelaskan, PPKM Darurat diberlakukan mulai dari 3 Juli hingga 20 Juli 2021 di Pulau Jawa dan Bali.

Salah satu aturan kebijakan ini terkait acara resepsi pernikahan yang hanya boleh diselenggarakan maksimal 30 orang dengan protokol kesehatan yang sehat.

Baca Juga: Ainun Najib Sarankan Indonesia Tiru Singapura yang Berlakukan 'Kartu Vaksin' pada Jamaah Masjid

Sayangnya, belum satu hari kebijakan diberlakukan, sebuah acara hajatan dengan jumlah di atas maksimum digelar di Gang Hj Syuair RT 01 RW 02 Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Sabtu, 3 Juli 2021.

Melalui video yang beredar dari seorang warga, terlihat puluhan tamu sedang berjoget tarian khas daerah.

Dalam keterangan, seorang warga membenarkan bahwa acara tersebut telah digelar. Diketahui acara ini diadakan oleh seorang lurah di Pancoran Mas, Depok yang tengah menikahkan anaknya.

Baca Juga: Tayang Dini Hari Nanti, Berikut Link Streaming Tokyo Revengers Episode 13: Takemichi Diincar dan Buat Rencana

Warga tersebut mengaku mendapat undangan, namun ia memilih untuk tetap berada di rumah.

“Tetangga saya menggelar acara hajatan, dia adalah lurahnya. Saya ngga datang ke acara cuma mantau dari status-status WA tetangga, benar seperti itu kondisinya,” katanya dalam keterangan, Sabtu, 3 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x