Resmi Ditetapkan oleh Mendagri, Yana Mulyana Segera Dilantik Jadi Wali Kota Bandung Definitif

- 12 April 2022, 19:30 WIB
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana.
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana. /

GALAJABAR - Yana Mulyana dalam waktu dekat segera dilantik menjadi Wali Kota Bandung definitif menggantikan mendiang Oded M. Danial.

Hal tersebut menindaklanjuti pengesahan Yana sebagai Wali Kota Bandung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian.

Menanggapi hal tersebut, Yana memastikan akan melanjutkan tren positif yang telah ditorehkannya bersama Oded M. Danial.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ajak Semua Pihak Salurkan Zakat Melalui Lembaga Resmi

"Bismillah. Saya taat azas (terkait pelantikan) dan ikut regulasi saja," kata Yana, di Bandung, Selasa 12 April 2022.

Yana juga memastikan Pemkot Bandung di bawah kepemimpinannya akan mengejar pembangunan infrastruktur dan juga pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19.

"Pembangunan infrastruktur, hal ini merupakan salah satu upaya mendorong pertumbuhan ekonomi," ucapnya.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Warna Cat Rumah yang Keren untuk Lebaran, Membuat Idulfitri Semakin Meriah

Selain itu, Yana memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Kota Bandung di angka 5,5 persen pada 2022. Hal ini mengacu pada target pertumbuhan ekonomi Provinsi Jawa Barat yang berkisar di angka 5 persen.

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah