SEJARAH Stadion Siliwangi Tempat Konser DEWA 19, Peresmian Ditandai Laga PERSIB vs PERSIJA

- 4 Maret 2023, 18:22 WIB
Stadion Siliwangi Bandung yang akan menjadi tempat konser Dewa 19, Minggu, 5 Maret 2023.
Stadion Siliwangi Bandung yang akan menjadi tempat konser Dewa 19, Minggu, 5 Maret 2023. /Dok. PRFMNEWS

GALAJABAR - Stadion Siliwangi Bandung akan menjadi tempat digelarnya Konser Grup Band Dewa 19 bertajuk Pesta Rakyat, Minggu, 5 Maret 2023 siang hingga malam hari.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bahkan dijadwalkan akan menonton Konser Dewa 19 di Stadion Siliwangi, di tengah agenda kunjungan kerjanya ke Kota dan Kabupaten Bandung.

Stadion Siliwangi sendiri merupakan salah satu stadion bersejarah di Kota Bandung. Dulu, stadion ini menjadi markas tim sepakbola Persib Bandung, sebelum kini berpindah ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Lantas, seperti apa sejarah Stadion Siliwangi Bandung yang berada di pusat kota, tepatnya di Jalan Lombok ini? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Jokowi Nonton Konser Dewa 19 di Stadion Siliwangi? Berikut Agenda Presiden di Bandung Minggu 5 Maret 2023

Peristiwa Bandung Lautan Api

Stadion Siliwang dibangun untuk memperingati peristiwa Bandung Lautan Api pada 24 Maret 1946, didedikasikan kepada 200.000 warga Kota Bandung yang telah merelakan segala hartanya yang habis terbakar dalam peristiwa tersebut.

Tepatnya setelah 8 tahun peristiwa itu, atas prakarsa Panglima Tentara dan Teritorium III, Kolonel Inf A.E. Kawilarang dimulailah pembangunan stadion untuk kegiatan olahraga warga kota Bandung dan untuk latihan para tentara Siliwangi.

Halaman:

Editor: Usman Alwasim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x