Bambang Tirtoyuliono Dilantik Jadi Pj Wali Kota Bandung

- 20 September 2023, 20:27 WIB
Bambang Tirtoyuliono, Rabu, 20 September 2023, dilantik menjadi Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin di Gedung Sate Bandung.
Bambang Tirtoyuliono, Rabu, 20 September 2023, dilantik menjadi Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin di Gedung Sate Bandung. /Humas Kota Bandung/

GALAJABAR - Bambang Tirtoyuliono, Rabu, 20 September 2023, dilantik menjadi Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin di Gedung Sate Bandung.

Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono dilantik beserta 5 kepala daerah lainnya. Di antaranya Pj Wali Kota Bekasi, Gani Muhammad. Pj Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji.

Kemudian, Pj Bupati Bandung Barat, Arsan Latif. Pj Bupati Sumedang, Herman Suyatman, dan Pj Bupati Purwakarta, Benny Irwan.

Kegiatan pelantikan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sumpah jabatan dan pakta integritas dan pemasangan tanda pangkat, penyematan tanda jabatan dan penyerahan Keputusan Menteri Dalam Negeri.

Baca Juga: Kemnaker Tingkatkan Kapasitas Pengelola Layanan Karirhub dan Job Virtual di Daerah

Dalam kesepampatan itu, Bey Triadi Machmudin mengatakan, tugas besar penjabat Wali Kota dan Bupati adalah memastikan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 berjalan lancar.

Selain itu, Pj Wali Kota Bandung harus memastikan netralitas dari ASN, TNI dan Polri.

"Saudara-saudara semua harus dapat menjamin bahwa Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman lancar dan damai baik pemilihan legislatif pemilihan presiden maupun Pilkada serentak serta pastikan netralitas dari ASN, TNI, dan Polri," katanya.

Baca Juga: Pencabutan Moratorium ke Timteng Dilakukan, Bukan Karena Demo Tapi Terbitnya Kemnaker SPSK

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: Humas Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah