West Bromwich Lapor Polisi Usai Gelandangnya Diperlakukan Rasial di Medsos

- 30 Januari 2021, 08:38 WIB
West Brom Albion melawan rasialisme
West Brom Albion melawan rasialisme /wba.co.uk

GALAJABAR - West Bromwich Albion menyatakan telah melapor ke polisi West Midlands terkait kasus pelecehan rasial terhadap gelandangnya, Romaine Sawyers di media sosial.

Situs resmi klub menyebutkan, pesan rasis itu muncul menyusul kekalahan kandang 0-5 saat melawan Manchester City di Liga Inggris pada Selasa 26 Januari 2021 lalu.

"Semua orang di klub terkejut dengan pesan yang menjijikkan itu," demikian pernyataan klub.

Baca Juga: Pemerintah Pungut Pajak Pulsa, Kartu Perdana, Voucer, dan Token Listrik Mulai Februari, Ini Penjelasannya

"Klub ini memiliki sejarah yang membanggakan dalam menghadapi segala bentuk diskriminasi dan akan membantu penyelidikan pihak berwenang, menargetkan hukuman hukum terberat yang memungkinkan, serta larangan seumur hidup dari The Hawthorns untuk individu yang bertanggung jawab.

"Tidak Ada Ruang untuk Rasisme. Di mana pun. Lawan, laporkan, ubah itu."

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah