Ronaldo Dibikin Minder, Sehari Kantongi Nyaris Lima Miliar Messi Puncaki Daftar Megabintang Ultrakaya

- 22 Maret 2021, 11:55 WIB
La Pula meraja.
La Pula meraja. /

GALAJABAR - Dianggap harus mulai bersiap tergeser oleh generasi muda, superstar veteran Lionel Messi masih tak tergoyahkan. Setidaknya untuk urusan gaji.

Tak itu saja, nominal fee Si Kutu ternyata meninggalkan rival abadinya Cristiano Ronaldo yang dibanding gajinya nyaris tak ada apa-apanya dengan perbedaan lebih dari dua kali lipat.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Senin (22 Maret 2021) Barcelona memang dililit utang 1,1 miliar poundsterling atau nyaris Rp 22 triliun, tapi demi jimat klub, El Barca rela mengikatnya dengan gaji kotor £ 7 juta atau Rp 139 miliar per bulan.

Jumlah itu setara Rp 34,7 miliar per minggu atau Rp 4,9 miliar, nyaris lima miliar sehari.

Baca Juga: Abaikan Protes Rep. Cheska, Pamer Jersey G.O.A.T. Ronaldo Kudeta Posisi Puncak Top Scorer Dunia Milik Pele

Bandingkan dengan gaji Cristiano Ronaldo yang ‘hanya’ mendapat £ 3,8 juta atau Rp 75 miliar di Juventus. Demikian laporan terbaru L'Equipe.

Total dalam setahun Messi membawa pulang gaji sebelum pajak sebesar £ 107,6 juta atau Rp 2,1 triliun, sedangkan Ronaldo £ 46,5 juta atau Rp 928 miliar saja.

Messi dan Ronaldo menguasai klub Eropa selama bertahun-tahun hingga tidak mengherankan jika hingga saat ini nama keduanya tetap berada di daftar teratas pesepak bola dengan gaji paling wah.

Baca Juga: Sekjen PDIP Bongkar Soal Impor Beras: Saya Tahu di Belakang Banyak Pemburu Rente

Di bawah mereka ada Neymar dengan gaji sebelum pajak tahunan sebesar £ 31,3 juta atau Rp 625 miliar untuk raksasa Prancis Paris-Saint Germain (PSG).

Penghasilan pemain Brasil itu lebih besar dari rekan setimnya sensasi lokal Kylian Mbappe yang menerima £ 21,4 juta atau Rp 427 miliar per tahun.

Europe's Top 5 Earners:

Lionel Messi - £107.6 m/Rp 2,1 triliun
Cristiano Ronaldo - £46.5 m/928 miliar
Neymar - £31.3 m/Rp 625 miliar
Antoine Griezmann - £29.7 m/Rp 593 miliar
Luis Suarez - £29.7 m/Rp 593 miliar  
(L'Equipe, jumlah sebelum pajak)

Baca Juga: Viral, Pria Ini Mengaku Ustad dan Berdalih Bisa Gandakan Uang, Tapi Tidak Mengerti Al Quran

Tetapi pemain Prancis berusia 22 tahun itu bisa menyalip Neymar, baik dengan menandatangani kontrak baru di PSG dengan persyaratan lebih menguntungkan atau dengan kepindahan yang melibatkan megatransfer musim panas ini.

Total, 10 dari pemain dengan bayaran tertinggi di Ligue 1 didominasi  PSG kecuali Wissam Ben Yedder yang berbanderol £ 6,8 juta atau Rp 135 miliar bersama Monaco.

Sementara itu posisi empat dari daftar keseluruhan pemain bola bergaji paling tinggi adalah bintang Barcelona lainnya, Antoine Griezmann.

Baca Juga: Tidak Lulus SNMPTN? Unpad Buka Jalur Prestasi Nih, Simak Syarat dan Prosedur Lengkapnya

Meski belum mencapai tingkat permainan yang diharapkan banyak orang sejak bergabung dari Atletico Madrid, ia masih mendapatkan gaji sebelum pajak tahunan sebesar £ 29,7 juta atau Rp 593 miliar.

Di level yang sama dengannya ada Luis Suarez yang mendapatkan  £ 29,7 juta dari klub yang diarsiteki Diego Simeone.

Di Liga Premier, Manchester menjadi kota dengan pemain bola terkaya. Empat dari lima pemain bayaran teratas Liga Inggris berjersey United atau City.

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x