Nomor Keramat Sergio Ramos, Kini Menjadi Milik David Alaba

- 22 Juli 2021, 00:11 WIB
David Alaba saat diperkenalkan secara resmi oleh Real Madrid.
David Alaba saat diperkenalkan secara resmi oleh Real Madrid. /realmadrid.com/

GALAJABAR - David Alaba, bek anyar Real Madrid dipastikan mengenakan nomor punggung 4  yang selama ini melekat dengan Sergio Ramos.

Ramos meninggalkan tim ibu kota Spanyol untuk bergabung ke Paris Saint-Germain.

Namun, Alaba mengaku tidak bermaksud atau berniat untuk menggantikan Ramos yang telah membela Real Madrid selama 16 tahun.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 22 Juli 2021: Semua Pihak Sudutkan Mama Sarah hingga Depresi di Penjara

David Alaba tiba dari Bayern Muenchen dengan status bebas transfer setelah kontraknya habis. Bek serba bisa asal Austria tersebut bersikeras mengaku tidak merasa tertekan untuk menggantikan posisi Ramos.

 "Kita semua tahu Ramos ada di sini untuk waktu yang lama dan memakai nomor ini, menjadi pemimpin tim ini," katanya dalam konferensi pers saat diperkenalkan Madrid, Rabu 21 Juli 2021.

“Namun, kenyataannya adalah kemarin saya berbicara dengan klub dan mereka mengatakan kepada saya bahwa saat ini hanya nomor (punggung) empat yang tersedia, dan saya tidak ingin mulai meminta pemain lain untuk bertukar nomor dengan mereka," ujarnya.

Baca Juga: PKB Titipkan Hewan Kurban ke PCNU KBB, Agus Mulyadi Sebut Bentuk Konsistensi Berlomba-lomba Dalam Kebaikan

"Saya merasa terhormat mengenakan nomor empat, itu adalah sumber kebanggaan dan motivasi besar bagi saya, dan saya ingin melakukannya dengan adil," tambahnya.

"Namun, saya di sini bukan untuk membandingkan diri saya dengan pemain lain atau menggantikan mereka: saya di sini untuk tetap menjadi David Alaba," ungkap pemain berusia 29 tahun itu dilansir galajabar dari Antara.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah