Kualifikasi Piala Asia 2023: Indonesia Kalah 0-1 dari Yordania, Peluang Lolos Masih Terbuka

- 12 Juni 2022, 07:03 WIB
Timnas Indonesia vs Yordania berakhir 0-1 di laga kedua matchday Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia vs Yordania berakhir 0-1 di laga kedua matchday Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. /PSSI

GALAJABAR - Indonesia harus mengakui ketangguhan Yordania, saat bentrok pada kaga Grup A babak kualifikasi Piala Asia 2023.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, Minggu 12 Juni 2022 dini hari WIB itu, skuad Garuda kalah 0-1 dari Yordania.

Satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan tersebut datang dari kaki penyerang Yordania, Yazan Abdallah Al-Naimat pada menit ke-49.

Hasil tersebut membawa Yordania memuncaki klasemen sementara Grup A dengan enam poin dari dua laga.

Baca Juga: Dikenal Punya 'Hobi' Berganti Pasangan, Inilah Kisah Cinta Elon Musk dengan Sejumlah Wanita

Sedangkan kekalahan yang dialami anak asuh Shin Tae-yong, membuat Indonesia untuk sementara menempati posisi kedua dengan tiga poin dari dua pertandingan.

Sementara di bawahnya Kuwait bertengger pada peringkat ketiga karena kalah head to head dari Indonesia meski sama-sama mengumpulkan tiga poin dari dua laga. Adapun Nepal berada pada peringkat keempat atau juru kunci.

Walau kalah, Indonesia masih berpeluang lolos ke Piala Asia 2023 dengan syarat wajib menang atas Nepal pada pertandingan pamungkas mereka di Grup A dengan selisih gol lebih dari dua.

Baca Juga: 12 Film yang Pernah Dibintangi Tom Cruise, Jadi Rekomendasi untuk Ditonton dan Jangan Dilewatkan

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x