Orang Tua Harus Tahu, Tips Agar Anak Tidak Takut dibawa ke Dokter Gigi

- 11 Juli 2021, 09:35 WIB
Ilustrasi anak dibawa ke dokter gigi.
Ilustrasi anak dibawa ke dokter gigi. /Pixabay/Endho Ratna Fitry

GALAJABAR - Para orang tua kadang merasa kesusahan mengajak anaknya ke dokter gigi untuk merawat rongga mulutnya. Padahal perawatan rutin diperlukan agar kesehatan rongga mulut selalu baik.

Agar hal ini tidak terjadi, orangtua harus bisa menanamkan pikiran positif mengenai berobat ke dokter gigi sejak dini.

Dengan begitu si buah hati akan senang hati rutin memeriksakan kesehatan rongga mulutnya tanpa diliputi rasa takut.

Baca Juga: Buku Harian Seorang Istri 11 Juli 2021, Mama Nana dan Lula Masih Hidup, Ada Hubungan dengan Bu Farah?

Dokter gigi spesialis anak Selvyra Rachmawati, Sp.KGA. dari Universitas Indonesia menyarankan, orangtua mengajak anaknya pergi ke dokter gigi ketika tidak ada keluhan di mana kondisi gigi mereka sehat.

"Jangan pas giginya sakit karena akan membuat anak cemas dan takut," kata Selvyra kepada ANTARA.

Saat memeriksakan gigi, lanjutnya, anak akan belajar mengetahui bahwa pemeriksaan di klinik bukanlah mimpi buruk.

Tidak itu saja, anak akan membiasakan diri dengan peralatan-peralatan asing di klinik gigi hingga prosedur yang dilakukan dokter dalam pemeriksaan gigi rutin.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 Juli 2021: Al Bertemu Sumarno, Keadaan Mama Sarah di Penjara Mengkhawatirkan

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x