Tahun 2022 Gaya Berpakaian Sederhana dan Kasual Paling Banyak Dipilih, Simak Penjelasannya

- 26 Januari 2022, 21:49 WIB
Ilustrasi. Pakaian sederhana dan kasual bakal banyak dipilih pada 2022 ini
Ilustrasi. Pakaian sederhana dan kasual bakal banyak dipilih pada 2022 ini //Selebritalk

Walau begitu, responden laki-laki juga menyukai gaya sporty, sementara gaya vintage lebih diminati oleh responden perempuan.

Chief Executive Officer Populix, Timothy Astandu mengatakan, adaptasi era kenormalan baru telah memengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat, termasuk dalam gaya berpakaian.

"Dengan berbagai kebijakan terkait pembatasan fisik dan bekerja atau belajar dari rumah, kini sebagian besar responden menyatakan tidak terlalu mengikuti tren fesyen, tetapi lebih mengutamakan kenyamanan dalam gaya berpakaian mereka," ujar Timothy, dalam keterangan persnya, dikutip Galajabar, Rabu 26 Januari 2022.

Baca Juga: Kejadian Langka Gerombolan Semut Angkut Kalung Emas, Warganet: Hati-hati Pencurian Terbesar tak Terlihat

Sedangkan untuk alas kaki, responden laki-laki dan perempuan memilih sneakers yang akan dipakai tahun 2022, diikuti dengan sendal jepit dan sepatu slip-on.

Responden perempuan juga memilih jilbab segi empat (47 persen), pashmina (40 persen), dan jilbab instan (31 persen) sebagai pendukung gaya berpakaian mereka.

Berbicara pertimbangan dalam membeli pakaian, survei menemukan sebanyak 80 persen responden menyatakan akan mengutamakan kenyamanan berpakaian, sementara 56 persen responden lebih memilih gaya pakaian yang sederhana.

Di samping itu, sekitar 39 persen responden mengatakan gaya berpakaian merupakan bentuk ekspresi diri mereka. Sebanyak 23 persen responden mengaku lebih tertarik untuk bergaya modern dan 22 persen responden lebih tertarik dengan gaya berpakaian yang membuat mereka terlihat profesional dan lebih percaya diri.

Baca Juga: 5 Jurusan Kuliah Paling Sulit Bahkan Disebut Jurusan Neraka, Ada Jurusan Kamu?

Timothy berharap survei ini dapat memberikan insights kepada para pelaku industri fesyen, baik UMKM maupun brand, untuk mempersiapkan strategi bisnis dan pengembangan produk mereka tahun ini.

Survei menunjukkan, sekitar 56 persen responden memiliki frekuensi berbelanja di UMKM sama dengan brand fesyen ternama, dan 50 persen responden menyatakan memiliki anggaran yang sama ketika mereka berbelanja di UMKM maupun brand.

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x