5 Lagu Indonesia yang Ditiru oleh Musisi Luar Negeri, Hasil Karya Noah dan Wali Termasuk Lho

- 8 Juni 2021, 22:04 WIB
Grup Band Wali
Grup Band Wali /Instagram/@bandwaliofficial

GALAJABAR – Terdapat begitu banyak penyanyi dan band Indonesia yang telah melahirkan begitu berbagai karya di dunia musik.

Bahkan beberapa karya musisi Indonesia sukses menembus kancah internasional. Saking hitsnya lagu-lagu tersebut, tak jarang lirik dan aramsemennya ditiru oleh musisi luar negeri.

Dilansir melalui kanal Youtube Daftar Populer, berikut lima lagu band Indonesia yang ditiru musisi luar negeri!

Baca Juga: Sang Kapten Positif Covid-19, Spayol Panggil 5 Pemain Tambahan

1. Wali – Cari Jodoh
Lagu tersohor karya band Wali ini pasti sudah tidak asing lagi bagi pecinta musik tanah air. Ternyata lagu karya Apoy tahun 2009 ini diadaptasi oleh musisi luar negeri asal Malta, Fabrizio Faniello dengan lagu I No Can Do.

Awalnya para fans Wali menuduh Fabrizio menjiplak lagu Cari Jodoh itu. Namun ternyata Fabrizio telah mendapatkan izin hak cipta dari pihak Nagaswara dan Wali.
Bahkan lagu adaptasi ini sempat menduduki posisi pertama di top 20 Eurovision selama empat minggu lho.


2. Andra and The Back Bone – Sempurna
Siapa orang di Indonesia yang tidak mengenal lagu Sempurna dari Andra and The Back Bone? Saking hits nya lagu yang dirilis pada tahun 2007 ini bahkan digunakan oleh Gita Gutawa untuk keperluan film Love (2018).

Baca Juga: Buat Konten Kepergian Sang Ayah, Ria Ricis Dikritik Gus Umar: Ini Orang Hidupnya untuk Cari Subscriber Doang

Namun siapa sangka, tahun 2009 musisi asal Mandarin, Nicholas Teo merilis lagu serupa. Meski seluruh lirik diganti dengan bahasa Mandarin, Nicholas tetap mempertahankan kata Sempurna sebagai judul lagu.


3. Sheila on 7 – Sephia
Lagu lawas band asal Yogyakarta, Sheila on 7 ini sangat laku di pasaran pada tahun 2000an. Sephia berhasil menarik minat seorang penyanyi asal Taiwan, Chi Chin untuk menyanyikan lagu tersebut dengan gayanya sendiri. Chi Chin mengubah seluruh lagu tersebut ke bahasa Mandarin dan mengganti judulnya manjadi Sophia.


4. Peterpan – Mungkin Nanti
Lagu Mungkin Nanti diciptakan oleh Ariel di album Bintang di Surga dan rilis pada tahun 2004. Lagu milik band papan atas Peterpan yang kini berganti nama menjadi Noah, juga dijiplak musisi asal Malaysia.

Baca Juga: Bocor, PPN Akan Naik Jadi 12%, Said Didu : Pemerintah Nafsu Sekali Mengejar Pajak

Band asal Malaysia tersebut menjiplak dengan mengubah liriknya ke dalam bahasa Inggris dengan aransemen lebih nge-beat.
Bahkan lagu fenomenal ini telah dibuat versi Jepang juga!

5. Samsons - Naluri Lelaki
Naluri Lelaki dirilis pada tahun 2005 di album berjudul sama. Bahkan begitu terkenalnya lagu ini, sampai-sampai seorang penyanyi asal India, Krishnakumar Kunnath menciptakan lagu serupa dengan judul Hai Junoon.
Lagu ini bahkan menjadi OST film New York yang dibintangi oleh Katrina Kaif dan John Abraham. ***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah