Resmikan Creative Centre, Ridwan Kamil Berharap Pemuda Bogor Lahirkan Karya Bernilai Ekonomi

- 26 Mei 2021, 00:02 WIB
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meresmikan Creative Centre Kota Bogor, Selasa, 25 Mei 2021./Foto: Yogi P/Biro Adpim Jabar
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meresmikan Creative Centre Kota Bogor, Selasa, 25 Mei 2021./Foto: Yogi P/Biro Adpim Jabar /

GALAJABAR - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meresmikan Creative Centre Kota Bogor, Selasa 25 Mei 2021.

Gedung yang bertempat di bekas kantor Badan Koordinator Wilayah (Bakorwil) Jabar tersebut diharapkan dapat menjadi ruang bagi pemuda Kota Bogor untuk berkreasi dan beraktivitas.

"Sekarang kita fasilitasi di sebuah tempat tanah milik provinsi di Kota Bogor untuk dijadikan tempat mengekspresikan dan mentransformasi karya menjadi nilai ekonomi," kata Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil.

Baca Juga: Ridwan Kamil Sebut Batik Super Junior Jadi Bagian dari Diplomasi Budaya

Komunitas-komunitas kreatif di Bogor Raya dapat memanfaatkan Creative Centre dengan kegiatan bertema setiap hari dengan tetap menerapkan protokol kesehatan selama pandemi.

Menurut Kang Emil, jika hal itu terlaksana, ia optimistis akan lahir karya-karya luar biasa dan bernilai ekonomi tinggi dari pemuda Kota Bogor. Ia pun berpesan agar Creative Centre dikelola secara langsung oleh komunitas.

"Saya sebagai gubernur ingin setiap harinya ada kegiatan yang bermanfaat di gedung ini. Tematik kegiatan setiap harinya. Jangan sampai di Kota Bogor ada yang berkegiatan di luar dengan alasan seolah-olah tidak ada tempat. Cerita itu tidak boleh terdengar lagi," terangnya.

"Selanjutnya kami akan menyerahkan pengelolaannya secara maksimal kepada komunitas itu sendiri. Jadi negara tidak jadi operator, tapi hanya jadi fasilitator," imbuhnya.

Baca Juga: Puan - Ganjar Kian Meradang, Arief Poyuono: Semua Akan Hancur Masuk Jurang dan Laut!

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah