Hibah Mobil Damkar dari Jepang Tak Dilirik Pemkab Bandung Barat, Bob Sopyan: Akan Dialihkan ke Daerah Lain!

- 9 Juli 2021, 20:10 WIB
Dua unit mobil damkar yang sempat ditawarkan ke Pemkab Bandung Barat
Dua unit mobil damkar yang sempat ditawarkan ke Pemkab Bandung Barat /Dokumen Bob Sofyan/

GALAJABAR - Hibah mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Jepang yang tadinya akan diberikan kepada Pemksb Bandung Barat akhirnya gagal

Pengurus Japan Connection Bob Sofysn menyayangkan gagalnya hibah mobil damkar dari Pemerintah Jepang tersebut. Padahal mobil pemadam kebakaran yang dimiliki Pemkab Bandung Barat selain jumlahnya tidak memadai juga ada yang  sudah tua.

"Kebetulan Japan Connection memiliki hubungan baik dengan Pemerintah Jepang. Mereka menawarkan hibah mobil damkar untuk pemerintah daerah, difasilitasi KBRI di Jepang. Ini saya anggap peluang besar untuk ditawarkan ke Pemkab Bandung Barat," kata Bob kepada galajabar, Jumat 9 Juli 2021.

Baca Juga: BUMDes Raharja Rancaekek Bantu Pelaku UMKM Memasarkan Produk Secara Online

Bob yang merupakan warga Kabupaten Bandung Barat sengaja menawarkan mobil damkar ke Pemkab Bandung Barat. Ada dua unit yang khusus ditawarkan yang sekarang kendaraannya disimpan di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung.

"Memang mobilnya bekas, namun kilometernya baru 9000. Pokoknya seperti baru dan semua peralatannya sudah canggih. Sparepartnya pun terjamin, karena keluaran pabrikan Isuzu yang ada di Indonesia," jelasnya.

Ia mengaku sudah menawarkan dua unit mobil damkar tersebut kepada Plt. Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan, Sekda
Asep Sodikin dan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Meidi namun kurang mendapat respon positif.

Baca Juga: Rizal Ramli: Kalau Tak Mampu Beri Makan dan Obat Rakyat, Ya Harus Mundur atau Dimundurkan!

"Padahal pemda hanya bayar ongkos angkut dari Jepang hingga sampai ke KBB  sebesar Rp 150 juta. Bandingkan dengan pengadaan kendaraan baru harganya bisa di atas Rp 500 juta," ujarnya.

Dia mengungkapkan, sebenarnya ada 7 mobil damkar hibah dari Jepang tersebut, dimana tiga sudah diminati Kabupaten Subang.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah