Alhmandulillah, Anggota Linmas Kabupaten Bandumg Masuk BPJS Ketenagakerjaan

- 24 November 2021, 21:57 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan kartu BPJS ketenagakerjaan dan buku rekening Bank bjb  kepada Linmas Kabupaten Bandung di Sutan Raja Hotel, Soreang, Rabu  24 November 2021.
Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan kartu BPJS ketenagakerjaan dan buku rekening Bank bjb kepada Linmas Kabupaten Bandung di Sutan Raja Hotel, Soreang, Rabu 24 November 2021. /Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Bandung/

GALAJABAR - Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan kartu BPJS ketenagakerjaan dan buku rekening Bank bjb  kepada Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kabupaten Bandung di Sutan Raja Hotel, Soreang, Rabu  24 November 2021.

Selain untuk memberikan perlindungan terhadap linmas, program tersebut juga merupakan upaya pemerintah daerah dalam merealisasikan salah-satu misi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung yakni meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Linmas merupakan garda terdepan di lapangan yang selama ini kurang perhatian. Dengan pemberian BPJS Ketenagakerjaan, diharapkan mereka merasa terlindungi. Karena jika suatu saat nanti terjadi kecelakaan atau meninggal karena kecelakaan kerja, ahli warisnya .

Baca Juga: Ngeri, Ular Welang Sepanjang 190 Sentimeter Masuk Rumah Warga di Kota Cimahi

“Untuk BPJS Ketenagakerjaan akan diberikan kepada 17.600 ketua RT, 4.200 Ketua RW, 5.600 hansip dan 17.000 guru ngaji. Tahun ini, insya Allah kami juga akan memberikan 70.000 buku rekening BJB,” terangnya didampingi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bandung, Kawaludin.

Tak lupa, bupati juga mengapresiasi pihak BPJS Ketenagakerjaan dan BJB yang telah membantunya dalam mewujudkan program Pemkab Bandung.

“Terimakasih kepada seluruh jajaran BPJS Ketenagakerjaan dan Bank BJB Cabang Soreang, atas peran aktif dan kontribusi yang luar biasa dalam mewujudkan salah satu program dari pemerintah kabupaten bandung, yaitu memberikan perlindungan sosial ekonomi bagi para pekerja,” ucap Bupati.

Baca Juga: Pengembang Perumahan Lalai Serahkan PSU, Ngatiyana: Kejar Kedudukannya Dimana, Luasnya Berapa?

Sementara Kepala Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Jawa Barat, Suwilwan Rachmat menyampaikan, tak hanya memberikan perlindungan jaminan sosial kepada linmas, Pemkab Bandung juga telah menyiapkan program BPJS Ketenagakerjaan bagi pegawai non Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Berdasarkan evaluasi yang diberikan Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri), Kabupaten Bandung sudah menganggarkan belanja jaminan sosial dan kematian untuk para pekerja non ASN,” ungkap Suwilwan.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah