BICARA Mengajak Generasi Muda Tertarik dan Tidak Takut untuk Terjun ke Sektor Pertanian

- 8 Desember 2021, 15:16 WIB
Project Manager Askara Cibodas, Mahesa Ramadhan
Project Manager Askara Cibodas, Mahesa Ramadhan /Dokumen pribadi/

GALAJABAR - Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi konsentrasi Marketing Komunikasi Telkom University mengadakan acara Bincang Tani Askara (BICARA) dengan mengusung tema “Menuju Pertanian Cerdas Berbasis Digital” yang akan berlangsung pada tanggal 10 Desember 2021 melalui link zoom meeting.

Acara yang digagas  Askara Cibodas ini,  merupakan bagian dari kegiatan Urban Village 2021.

Project Manager Askara Cibodas, Mahesa Ramadhan menerangkan Urban Village merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University yang bertujuan untuk mem-branding desa-desa di Jawa Barat, di mana pada tahun ini mengangkat tema Desa Digital.

Baca Juga: Bukan Main, Ini 7 Bintang Drakor Bayaran Tertinggi, Posisi 2&3 Diraih SongSong Couple, per Episodenya Rp2,4 M!

"Sejak November 2021, Askara Cibodas telah melakukan berbagai kampanye, salah satunya adalah dengan mendatangi sekolah-sekolah yang ada di Kota Bandung dan sekitarnya," kata Mahesa Ramadhan.

Menurutnya, kampanye ini diadakan untuk mengajak para generasi muda agar lebih mengenal pertanian yang ada di Indonesia khususnya di Desa Cibodas, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB)  serta mengajak mereka agar tidak takut untuk terjun ke sektor pertanian.

Tak hanya melakukan kampanye secara offline, Askara Cibodas juga melakukan kampanye secara online dengan merilis Walking with Tobee (Wakatobee) di kanal Youtube Askara Cibodas yang terdiri dari 3 episode. Wakatobee ini berisi pengenalan mengenai pertanian yang ada di Desa Cibodas.

Baca Juga: Update Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 8 Desember 2021: Antam Naik, UBS Turun

Puncak kegiatan dari Askara Cibodas adalah sebuah webinar melalui zoom meeting bernama Bincang Tani Askara (BICARA) yang mengusung tema “Menuju Pertanian Cerdas Berbasis Digital” .

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan awareness di sektor pertanian, serta mengajak para generasi muda untuk mulai berkontribusi dalam sektor pertanian sejak dini. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 10 Desember 2021 mulai pukul 13.00 WIB.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah