Tanpa Penjagaan, Maling Leluasa Bobol Kantor Kas BPR di Dayeuhkolot Bandung

- 21 Juni 2022, 17:52 WIB
Ilustrasi maling.
Ilustrasi maling. /Dok. Pikiran-Rakyat.com

GALAJABAR - Kantor Kas BPR Kerta Raharja Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, disatroni maling pada Senin 20 Juni 2022 pagi sekitar pukul 05.30 WIB.

Akibatnya, dua unit CPU komputer, laptop, dan sebuah DVR perekam CCTV di kantor tersebut raib.

Kapolsek Dayeuhkolot, Kompol Tedi Risman mengatakan, pencuri yang menyatroni kantor kas BPR yang berada di Jalan Raya Dayeuhkolot itu, masuk dengan memecahkan kaca dan membongkar tralis.

Baca Juga: Jangan Kebablasan! Berlebihan Mengonsumsi Daging Kurban Bakal Picu 6 Penyakit Ini Lho, Awas Kolesterol! 

"Baru diketahui adanya pencurian itu oleh petugas keamanan di kantor tersebut pas pagi saat mau masuk kerja," kata Tedi Risman, Selasa 21 Juni 2022.

Karena DVR yang berfungsi sebagai alat perekam CCTV turut diambil oleh pelaku, pihaknya belum bisa mengidentifikasi pelaku.

Selain itu, lanjut Tedi, pihaknya juga menyayangkan bank plat merah milik Pemkab Bandung itu hanya dijaga oleh petugas keamanan pada siang hari atau saat jam kerja saja.

Baca Juga: Keren! Dua Hafiz Indonesia Sabet Juara MTQ Internasional di Amerika yang Diikuti 22 Negara

Sedangkan pada malam hari tidak ada petugas keamanan yang berjaga, sehingga pencuri lebih leluasa.

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x