Empat wisatawan Asal Baleendah, Kabupaten Bandung yang Terseret Ombak di Garut Berhasil Diselamatkan

- 26 Desember 2023, 07:37 WIB

Baca Juga: Catat! Harga Tiket Masuk Ancol Saat Libur Natal dan Tahun Baru, Ada Wahana Rekreasi GRATIS

“Pada saat kejadian, seorang nelayan sedang memancing dan menemukan keempat korban dan menghampiri mereka untuk menyelamatkan mereka,” ujarnya.

Anang mengatakan seluruh wisatawan tersebut akhirnya berhasil dibawa lagi ke pantai dan kemudian segera dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pameungpeuk untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

“Korban dibawa ke RSUD Pameungpeuk untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ujarnya.

Menurut Anang, saat ini sedang musim libur Natal, jumlah pengunjung tempat wisata cukup ramai seperti Pantai Santolo, Pantai Sayang Heulang, dan juga pantai lainnya.

Daerah pesisir pantai Garut mempunyai beberapa tempat yang sangat berbahaya untuk berenang. Salah satunya Pantai Karangpapak karena ombaknya sangat tinggi dan banyak karangnya.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Seru untuk Anak di Ancol, Libur Natal dan Tahun Baru Jadi Lebih Menyenangkan

“Ada daerah tertentu yang dilarang mandi (berenang), seperti Karangpapak yang luas dan panjang,” ujarnya.

Untuk mencegah kecelakaan di laut, Anang mengatakan anak buahnya dan petugas gabungan lainnya terus melakukan patroli, memberikan peringatan lisan dan mengibarkan bendera di beberapa lokasi pantai yang berbahaya.

Meskipun ada peringatan untuk tidak berenang, beberapa wisatawan masih berenang di area berbahaya, namun Anang berharap kecelakaan laut tidak akan terjadi lagi.

Halaman:

Editor: Lina Lutan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah