Hujan dan Angin Kencang Timbulkan Kerusakan di Kabupaten Bandung Barat

- 14 November 2020, 23:43 WIB
ILUSTRASI hujan.*
ILUSTRASI hujan.* /Pixabay/Free-Photos//

GALAJABAR - Hujan deras disertai angin kencang yang melanda beberapa wilayah Kabupaten Bandung Barat menimbulkan kerusakan pada rumah warga, Sabtu 14 November 2020, malam.

Informasi yang berhasil dihimpun, di Kampung Cihamirung, RW 12, Desa Mekarjaya, Kecamatan Cihampelas tiga rumah rusak akibat tertimpa pohon bambu.

Koordinator Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) Kecamatan Cihampelas, Deden Muhayan saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.

Baca Juga: Bawaslu Kembali Ingatkan ASN Jangan Berfoto dengan Calon Kepala Daerah

"Ketiga rumah itu rusak setelah tertimpa pohon bambu. Tumbangnya pohon bambu akibat dapur atau bagian bawahnya terangkat dari tanah," kata Deden.

Menurutnya kejadian hujan deras dan angin kencang menjadi penyebab tumbangnya pohon bambu yang tumbuh di permukiman penduduk.

"Hujan mulai mengguyur Cihampelas sekelas Magrib berlangsung sekitar satu jam. Hujan deras disertai angin kencang," ujarnya.

Baca Juga: Yuk Cari Tahu Apa Itu Senam Sundul Langit, Ini Dia Penjelasannya

Ia mengungkapkan, meski pada saat kejadian penghuninya sedang berada di dalam rumah tak menimbulkan korban jiwa. Hanya saja satu orang sempat mengalami syok.

"Tidak ada korban jiwa maupun luka. Hanya menimbulkan kerusakan materi saja," ucapnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah