Luar Biasa, 2,5 Ton Ikan Dibagikan ke Warga Terdampak Pandemi Covid-19

- 17 November 2020, 18:56 WIB
Dandim 0609/Cimahi, Letkol Kav. Tody Wahyudi menyerahkan bantuan ikan secara simbolis kepada perwakilan Koramil yang selanjutnya diditribusikan kepada warga terdampak Covid-19.
Dandim 0609/Cimahi, Letkol Kav. Tody Wahyudi menyerahkan bantuan ikan secara simbolis kepada perwakilan Koramil yang selanjutnya diditribusikan kepada warga terdampak Covid-19. /Laksmi Sri Sundari/

GALAJABAR - Sebanyak 2,5 ton ikan tawar disalurkan kepada warga yang terkena dampak virus Corona atau Covid-19 yang ada di wilayah Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) melalui program Sedekah Protein. Pemberian bantuan tersebut secara simbolis di serahkan di Makodim 0609/Cimahi Jalan Gatot Subroto, Kota Cimahi, Selasa 17 November 2020.

Bantuan kemudian disalurkan ke masyarakat melalui Koramil di jajaran Kodim 0609/Cimahi. Kegiatan Sedekah Protein ini merupakan kerjasama Kodim 0609/Cimahi, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cabang Cimahi, dan Efishery.

"Kami Kodim 0609/Cimahi bekerja sama dengan ACT, dan Efishery berkolaborasi memberikan Sedekah Protein, berupa bantuan berbentuk ikan, dan akan kami distrisbusikan ke seluruh Koramil jajaran Kodim 0609/Cimahi. Hari ini secara simbolis kami lepas, akan kami arahkan menuju koramil-koramil. Dam kami juga sudah menyiapkan masyarakat penerima dari bantuan Sedekah Protein ini," terang Dandim 0609/Cimahi, Letkol Kav. Tody Wahyudi di sela kegiatan.

Baca Juga: Erick Thohir: Himbara Harus Terus Memperbaiki Sistem dan Layanan

Dijelaskannya, sasaran penerima bantuan Sedekah Protein ini adalah masyarakat yang terkena dampak Covid-19, masyarakat miskin, dan yang diutamakan lagi yang tidak tersentuh oleh bantuan sosial selama ini.

"Kami cari datanya melalui jajaran Babinsa di lapangan agar bisa diterima sesuai sasaran. Kami harapkan bantuan ini bisa meningkatkan imun tubuh bagi penerima manfaat. Kami harap juga ini cepat terdistribusikan, dan cepat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan," tuturnya.

"Nanti pembagiannya di titik-titik yang sudah ditentukan, sehingga cepat terdistribusikan, karena dikhawatirkan kalau terlalu lama nanti takut terjadi kebusukan. Kami juga dibantu relawan dari ACT dalam proses pendistribusian," sambung Tody.

Ia pun berharap bantuan tersebut dilakukan secara berkala untuk membantu masyarakat yang terkena dampak Covid-19.

Baca Juga: Pemprov Jabar Targetkan Cadangan Beras 40.000 Ton/Tahun

"Hari ini secara simbolis. Tentunya kami harapkan nantinya dari ACT dan Efishery melakukannya secara berkelanjutan," tutur Tody.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah