Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Rocky Gerung: Bagaimana Mungkin?

- 11 April 2021, 14:36 WIB
Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Rocky Gerung: Bagaimana Mungkin?
Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Rocky Gerung: Bagaimana Mungkin? /Youtube Rocky Gerung Official

GALAJABAR - Presiden Indonesia kelima Megawati Soekarnoputri menjadi petinggi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Hal itu langsung disorot Pengamat politik Rocky Gerung.

Megawati disebut menjadi Ketua Dewan Pengarah BRIN yakni lembaga riset yang hendak diperkuat usai peleburan dua kementerian seperti digagas oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Atas hal tersebut, Rocky Gerung justru nampak heran. Pasalnya, Megawati yang sebelumnya masuk dalam jajaran Dewan Pengarah Haluan Ideologi Pancasila (HIP) kini masuk dalam lembaga riset.

"Oh mungkin yang dimaksud (BRIN) Badan Riset Ideologi Negara itu," ujarnya sembari tertawa seperti dilansir Galamedia dari tayangan YouTube dalam kanal Rocky Gerung Minggu, 11 April 2021.

Baca Juga: Indonesia Sering Diguncang Gempa, Berikut Bacaan Doa Saat Terjadi Gempa Lengkap dengan Artinya

Rocky mempertanyakan bagaimana mungkin hal itu dapat terjadi?. Menurut dia soal riset sangatlah berbeda dengan persoalan ideologi Pancasila.

"Bagaimana mungkin?. Riset itu adalah urusan metodologi, HIP itu urusan ideologi. Bagaimana mungkin orang yang hidup di dalam dunia ideologi tiba-tiba jadi pelindung bahkan pengarah metodologi riset gitu kan," jelasnya.

Bahkan kata Rocky, hal ini seperti menyambung besi dengan lilin.

"Ini kayak menyambung besi dengan lilin gitu, mau dilas pakai apa tuh besi dengan lilin," jelasnya.

Halaman:

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x