Piala Menpora 2021, PSM Sudah Siapkan Algojo Adu Penalti, Striker PSIS Ancam Bikin Gol

- 8 April 2021, 20:38 WIB
Syamsuddin Batolla
Syamsuddin Batolla /ligaindonesiabaru.com/

Baca Juga: Tidak Banyak yang Tahu! 4 Daftar Algojo Tersadis di Dunia, Ternyata Satunya dari Indonesia Lho

“Nah itu kita sudah jauh-jauh hari mempersiapkan semua masalah adu penalti. Saya sudah mempersiapkan dan melatih beberapa pemain dan kiper juga sudah saya siapkan. Itu juga kita secara tim sudah siap menghadapi hal-hal itu,” tutur pelatih berlisensi A AFC.

Sementara itu calon lawan PSIS melancarkan ancaman akan memborbardir PSM dengan gol. Ancaman tersebut khusus datang dari striker PSIS, Hari Nur Yulianto.

Baca Juga: Plt.Wali Kota Cimahi Mengajak Warga Memaknai Nilai-nilai Isra Miraj

“Tetap mempunyai target untuk mencetak gol. Tapi yang utama kematangan tim itu yang saya prioritaskan. Saya sebagai pemain untuk pertandingan besok, kita siap bertanding dan kita akan bermain semaksimal mungkin untuk bisa memenangkan pertandingan,” terang Hari.

Sebagai pemain senior, Hari Nur juga mengingatkan rekan-rekannya untuk mewaspadai semua pemain PSM Makassar. Baginya seluruh pemain lawan memiliki potensi untuk merepotkan PSIS Semarang. Tidak hanya satu dua pemain saja. Apalagi PSM Makassar selama babak penyisihan bermain dengan kolektivitas dan determinasi tim yang cukup solid.

 

 

Halaman:

Editor: Wahyu Budiantoro

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah