5 Fakta Bintang Sepakbola, Mesut Ozil Rela Pindah Klub Demi Tepati Janji pada Sang Ibu

- 29 Mei 2022, 11:46 WIB
Mesut Ozil dan Cristiano Ronaldo, Saat Playmaker Terbaik Bertemu dengan Striker Terbaik
Mesut Ozil dan Cristiano Ronaldo, Saat Playmaker Terbaik Bertemu dengan Striker Terbaik /
GALAJABAR - Bintang sepakbola dunia,  Mesut Ozil baru-baru ini mencuri perhatian publik. 
 
Seperti yang diketahui, Mesut Ozil mendarat di Indonesia pada Selasa 24 Mei 2022.
 
Kedatangan Mesut Ozil ke Indonesia, rupanya dimanfaatkan bintang sepak bola tersebut untuk berkunjung ke beberapa tempat di Indonesia.
 
 
Terbaru, Mesut Ozil sempat melaksanakan sholat Jumat di Masjid Istiqlal. 
 
Tak hanya itu, Mesut Ozil juga berencana untuk mengunjungi Pulau Dewata, Bali. 
 
Bagi Anda penggemar Mesut Ozil, berikut Galajabar  sajikan terkait 5 fakta mengenai Mesut Ozil:
 
 
1. Pernah  menjadi pemain setim sekaligus sahabat dari Cristiano Ronaldo saat di Real Madrid
 
Ozil adalah pemain yang pernah bermain bersama salah satu klub terbesar di liga Spanyol yaitu Real Madrid.
 
 Di klub tersebut, dia bermain dengan bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo. Pria ini memiliki kehebatan di bagian memasok umpan yang kemudian dimanfaatkan oleh pencetak gol. 
 
 
Di dalam lapangan dia merupakan penghasil assist yang luar biasa, dan di luar lapangan, Ronaldo menganggap Ozil sebagai sahabat. 
 
2. Pernah diisukan akan bermain di liga Amerika
Sebelum bergabung dengan timnya sekarang di Turki, Fenerbahce, pria ini pernah diisukan akan bermain di salah satunya tim asal Amerika Serikat, yakni DC United.
 
Namun, pemain tersebut terdapat info bahwa dia langsung menolak tawaran dari DC United. 
 
 
Penolakan tersebut dilakukanya karena klub Fenerbahce sudah mengajaknya terlebih dahulu.
 
3. Pernah dikaitkan dengan klub sepak bola Raffi Ahmad
 
Bada awal tahun 2022, Mesut Ozil pernah diisukan akan bermain di liga Indonesia.
 
Dia dirumorkan akan bermain di klub milik selebriti Indonesia, Raffi Ahmad yang bernama RANS Cilegon FC.
 
 
Kabar ini juga ramai dibicarakan di media internasional, termasuk negara Turki. Namun, belum ada kabar lebih lanjut mengenai hal ini. 
 
4. Pindah ke Fenerbahce dari Arsenal karena menepati janjinya kepada ibu
 
Alasan Ozil untuk bergabung di timnya sekarang adalah karena pria ini ingin memenuhi janji yang pernah dia sampaikan kepada ibunya.
 
Dia berjanji kepada ibunya bahwa dia akan bermain di liga Turki yaitu Fenerbahce setelah kontraknya dengan Arsenal habis. 
 
 
 
5. Ozil pernah tak bermain dalam satu pertandinganpun selama satu musim bersama Arsenal
 
Pemain posisi gelandang ini meninggalkan tim Arsenal karena dia sudah tidak pernah dimainkan lagi oleh Arteta.
Bahkan sejak musim 2020-2021 berjalan, Ozil tidak pernah tampak bermain satu pertandingan pun. ***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x