REKOMENDASI 3 Tempat Wisata Jogja Murah dan Instagramable, Ada yang Gratis, Asyiknya Liburan Low Budget

12 Maret 2023, 22:57 WIB
rekomendasi 3 tempat wisata Jogja murah dan instagramable /Instagram @zakiatulusna/

GALAJABAR - Inilah rekomendasi 3 tempat wisata Jogja murah dan instagramable, ada yang gratis. Liburan tidak perlu bermewah-mewah, dengan low budget juga bisa mengasyikan. Hati senang karena bisa berhemat saat liburan, mengapa tidak?

Jogja masih menjadi pilihan tempat wisata banyak orang karena keindahan kota dan alamnya. Belum lagi wisata kulinernya juga enak dan murah.

Di kota yang masih kental dengan adat dan tradisi ini, kita bisa menemukan tempat wisata yang cocok untuk healing tapi low budget.

Pilihan transportasi banyak menuju Jogja, apalagi setelah ada tol maka jarak tempuh semakin singkat. Kita tinggal memilih mana yang sesuai dengan kantong. Penginapan juga banyak murah, bahkan kini banyak juga rumah penduduk yang disewakan untuk wisatawan.

Rekomendasi Tempat Wisata Jogja

Berikut adalah 3 rekomendasi tempat wisata Jogja yang murah dan instagramable :

1. Tempat Wisata Puncak Sosok

Salah satu tempat wisata hits Jogja yang banyak didatangi wisatawan yang ingin menikmati keindahan senja dan berburu sunset adalah Puncak Sosok.

Berlokasi di Dusun Jambon RT 04, Desa Bawuran, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul. Untuk masuk ke Puncak Sosok, kita tidak dikenai harga tiket masuk, kalaupun kita ingin membayar sifatnya hanya sukarela sedangkan parkir ada tarif untuk motor atau mobil.

Jam operasional Puncak Sosok adalah Senin - Jumat pukul 15.00 - 23.00 WIB. Sementara Sabtu dan Minggu pukul 06.00 - 23.00 WIB.

Waktu terbaik berkunjung ke kawasan wisata ini adalah sore hari karena kita
bisa melihat keindahan senja dari puncak bukit sembari menikmati udara sejuk perbukitan Bantul.

2. Tempat Wisata Murah Puncak Becici Jogja

Puncak Pinus Becici menjadi salah satu tempat wisata hits Jogja yang ramai dikunjungi. Di sini kita bisa melihat hamparan hutan pinus dengan menyuguhkan pemandangan
pemandangan hijau dan udara sejuk membuat penat hilang sejenak.

Puncak Pinus Becici terletak di Desa Muntuk, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kita bisa datang ke Puncak Pinus Becici sesuai jam operasional mulai pukul 07.00 sampai 22.00 WIB. Tiket masuk cukup murah yaitu Rp2.500 per orang. Harga tersebut belum termasuk biaya parkir.

3. De Mangol View yang Instagramable

Destinasi wisata ini terletak di Jl. Raya Patuk Ngoro-Ngoro KM.1.4, Sumber Tetes, Patuk, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul.

De Mangol merupakan tempat wisata baru di Jogja yang terletak di kawasan perbukitan Kabupaten Gunung Kidul. Tempat wisata hits Jogja ini menawarkan pesona alam khas perbukitan yang berudara sejuk dan spot terbaik menikmati sunset.

Selain itu kita dapat menikmati berbagai spot foto instagramable yang disebut gardu pandang.

Gardu Pandang De Mangol menyediakan berbagai spot foto yang indah dan mempesona.

Tiket masuk termasuk murah, sobat cukup membayar Rp5.000 saja.

Sudah siap untuk liburan murah meriah ke Jogja?***

Editor: Lina Lutan

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler