Renungan Hadis Pagi Ini, Ganjaran Bagi Orang yang Mengambil Hak Orang Lain

- 4 Februari 2021, 08:19 WIB
Hadist tentang berdoa di tengah wabah penyakit.
Hadist tentang berdoa di tengah wabah penyakit. /Instagram.com/@rumahzakat


GALA JABAR - Bismillahirrahmaanirraahiim
Dari Abu Humaid Abdurrahman bin Sa'ad As-Sa'idiy Ra, ia berkata, Nabi Saw. memperkerjakan seorang laki-laki dari suku Al-Azdiy sebagai pemungut zakat. Ketika datang dari tugasnya, dia berkata,

"Ini untuk kalian sebagai zakat dan ini dihadiahkan
untukku."

Baca Juga: Jadwal dan Biaya SIM Keliling Online Kota Bandung Hari Ini, 4 Februari 2021

Beliau bersabda, "Biarkanlah dia tinggal di rumah ayahnya atau ibunya lalu dia lihat apakah benar itu dihadiahkan untuknya atau tidak. Dan demi Zat yang jiwaku di tangan-Nya, tidak seorang pun yang mengambil sesuatu dari zakat kecuali dia akan datang pada hari kiamat dengan dipikulkan di atas lehernya berupa unta yang berteriak, atau sapi yang melembuh atau kambing yang mengembik."

Kemudian beliau mengangkat tangannya sehingga terlihat oleh kami ketiak beliau yang putih.

Baca Juga: Sudarno Mantan Penjaga Gawang Timnas Indonesia Era 70-an Wafat

Kemudian Beliau bersabda,

"Ya Allah, bukankah aku sudah sampaikan."

Sabdanya itu diucapkan sebanyak tiga kali."

(HR BukhariMuslim)

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah